Texas - Pembalap Suzuki, Andrea Iannone, berambisi untuk naik podium pada balapan MotoGP Jerez dan MotoGP Italia. Dia yakin bisa melakukannya setelah finis ketiga pada balapan akhir pekan kemarin.
Baca Juga
Advertisement
Iannone tampil impresif pada balapan MotoGP Amerika Serikat di Circuit of the Americas (COTA), Minggu (22/4/2018). Dia finis di podium ketiga setelah bersaing ketat dengan duo Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi.
Mantan pembalap Ducati itu merasa percaya diri dalam menghadapi balapan berikutnya, yaitu di Sirkuit Jerez (6 Mei 2018) dan Sirkuit Mugello (3 Juni 2018).
"Jangan pernah mengatakan tidak. Musim ini MotoGP sangat sulit diprediksi. Saya berharap (podium) pada balapan berikutnya yang juga merupakan trek bagus untuk saya," tutur pembalap berusia 28 tahun itu.
"Saya juga berpikir bisa tampil bagus di Mugelli karena karakter motor ini sangat cepat di tikungan cepat dan tikungan lebar yang mana bagus buat saya."
"Pada saat ini kami kalah di trek lurus. Tentunya ini sangat penting untuk kami sedikit mengembangkan mesin dan beberapa hal lainnya," tambah Iannone.
Sumber: Crash