Sukses

Liverpool Bisa Samai Rekor Barcelona di Liga Champions

Liverpool di ambang rekor Liga Champions saat melakoni laga leg kedua semifinal melawan AS Roma.

Jakarta Liverpool tinggal selangkah lagi menyamai rekor gol Barcelona di Liga Champions yang sudah bertahan selama 18 tahun. The Reds bisa menyamai atau bahkan melewati rekor tersebut jika mencetak gol ke gawang AS Roma.

Tim asuhan Jurgen Klopp sudah mencetak 44 gol di Liga Champions musim ini, termasuk enam gol yang dicetak pada babak play-off. Torehan itu membuat Liverpool menjadi tim paling produktif musim ini dan hanya terpaut satu gol dari rekor gol yang dibuat Blaugrana.

Pada musim 1999-2000, Barcelona berhasil mencetak 45 gol dalam satu musim kompetisi di Liga Champions. Rekor tim Catalan tersebut belum mampu disamai oleh tim manapun hingga kini.

Liverpool berpeluang menyamai rekor itu saat meladeni AS Roma pada laga leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Olimpico, Rabu (2/5/2018) atau Kamis (3/5/2018) dini hari WIB. Syaratnya, tim kota pelabuhan mencetak minimal satu gol ke gawang I Lupi.

Terlepas dari rekor gol tersebut, Liverpool punya produktivitas yang impresif di Liga Champions musim ini. Jumlah 44 gol dari 13 pertandingan itu membuat Mohamed Salah dan kawan-kawan rata-rata menjaringkan 3,38 gol di setiap pertandingan.

Rataan gol Liverpool lebih baik dari yang dibuat Real Madrid di Liga Champions musim 2013-2014. Saat itu, Los Merengues rata-rata mencetak 3,15 gol per pertandingan.

 

2 dari 3 halaman

Gol Terbanyak dalam Satu Musim Liga Champions

1999/00 Barcelona: 45 gol dari 16 pertandingan (rata-rata 2.81 gol per pertandingan)

2017/18 Liverpool: 44 gol dari 13 pertandingan (rata-rata 3.38 gol per pertandingan)*

2013/14 Real Madrid: 41 gol dari 13 pertandingan (rata-rata 3.15 gol per pertandingan)

2002/03 Manchester United: 37 gol gol dari 16 pertandingan (rata-rata 2.31 gol per pertandingan)*

2016/17 Real Madrid: 36 gol dari 13 pertandingan (rata-rata 2.77 gol per pertandingan)

2008/09 Barcelona: 36 gol dari 15 pertandingan (rata-rata 2.4 gol per pertandingan)*

2011/12 Barcelona: 35 gol dari 12 pertandingan (rata-rata 2.92 gol per pertandingan)

2011/12 Real Madrid: 35 gol dari 12 pertandingan (rata-rata 2.92 gol per pertandingan)

2000/01 Real Madrid: 35 gol dari 16 pertandingan (rata-rata 2.19 gol per pertandingan)

1999/00 Real Madrid: 35 gol dari 17 pertandingan (rata-rata 2.06 gol per pertandingan)

2001/02 Real Madrid: 35 gol dari 17 pertandingan (rata-rata 2.06 gol per pertandingan)

*): Termasuk kualifikasi

 

3 dari 3 halaman

Klub dengan Gol Terbanyak di Liga Champions

Klub dengan Gol Terbanyak di Liga Champions (**)

2016/17 Real Madrid: 36 gol – juara

2015/16 Bayern München : 30

2014/15 Bayern München : 33

2013/14 Real Madrid: 41 – juara

2012/13 Bayern München : 31 – juara

2011/12 Barcelona/Real Madrid: 35

2010/11 Barcelona: 30 – juara

2009/10 Arsenal: 26

2008/09 Barcelona: 36 – juara

2007/08 Liverpool: 34

2006/07 AC Milan/Manchester United: 23 – Milan juara

2005/06 Barcelona: 24 – juara

2004/05 Lyon: 29

2003/04 Monaco: 27

2002/03 Manchester United: 37

2001/02 Real Madrid: 35 – juara

2000/01 Real Madrid: 35

1999/00 Barcelona: 45

1998/99 Manchester United: 31 – juara

1997/98 Dynamo Kyiv: 25

1996/97 Borussia Dortmund: 23 – juara

1995/96 Ajax/Juventus: 22 – Juventus juara

1994/95 Paris Saint-Germain: 20

1993/94 Barcelona: 26 – juara

1992/93 Marseille: 25 – juara

**Tidak termasuk kualifikasi

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions