Jerez - Andrea Dovizioso mencatat waktu tercepat pada sesi latihan bebas jelang MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Jumat (4/5/2018). Ia mengungguli pebalap Tim Honda asal Spanyol, Marc Marquez.
Baca Juga
Advertisement
Andrea Dovizioso unggul sangat tipis, yakni 0,007 detik dari sang pebalap andalan tuan rumah tersebut. Hasil tersebut memberi gambaran persaingan ketat yang bakal terjadi pada sesi balapan, Minggu (6/5/2018) malam WIB.
Seperti dirilsi Motorsports.com, Andrea Dovizioso mampu mengungguli Marquez setelah unggul pada sektor terakhir. Sementara Marc Marquez mampu lepas dari 'serangan' pebalap Aspar Ducati, Alvaro Bautista.
Posisi ketiga diraih Pol Espargaro. Pebalap yang baru saja menandatangani kontrak 2 tahun bersama KTM tersebut mencatat waktu 0,043 detik di belakang Andrea Dovizioso.
Andrea Dovizioso, yang membela Ducati, mencatat waktu 1 menit 39,268 detik, yang didapatnya setelah menghabiskan 18 lap. Sementara Marc Marquez melahap lintasan sebanyak 21 putaran.
Nasib tak bagus menerpa rekan setim Andrea Dovizioso, Jorge Lorenzo. Rider tuan rumah tersebut harus puas berada di posisi ke-15 dengan selisih 0,718 detik dari sang kompatriot.
Hasil tak maksimal juga 'menyapa' Valentino Rossi. Ia sempat melesat dari plosisi 10 ke pertama. Sayang, hal itu tak lama karena Vale kalah cepat dibanding Pol Espargaro.
Pada akhirnya, Vale berada di posisi ke-6 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 39,488 detik alias 0,22 detik di belakang Andrea Dovizioso. Pada latihan bebas kali ini, belum ada performa yang menonjol alias pebalap kejutan.
Jelang MotoGP Spanyol di Sirkuit Jerez, Andrea Dovizioso berada di posisi teratas klasemen sementara dengan koleksi 46 angka. Di belakang pebalap asal Italia tersebut ada Marc Marquez (45 poin) dan Maverick Vinales (41 poin).
10 Besar Hasil Sesi Latihan Bebas MotoGP Spanyol:
1. Andrea Dovizioso (1 menit 39,268 detik)
2. Marc Marquez (-0.007)
3. Pol Espargaro (-0,043)
4. Danilo Petrucci (-0,161)
5. Jack Miller (-0,215)
6. Valentino Rossi (-0,220)
7. Johann Zarco (-0,250)
8. Cal Crutchlow (-0,280)
9. Maverick Viñales (-0,291)
10. Scott Redding (-0,317)
Â
Â