Sukses

Scudetto di Depan Mata Juventus

Juventus tinggal menyisakan dua pertandingan lagi di kompetisi Serie A Italia.

Liputan6.com, Turin - Juventus semakin dekat dengan gelar Scudetto musim ini. Jika akhirnya juara, itu akan jadi gelar Scudetto ketujuh Bianconeri secara berturut-turut.

Kemarin, Juventus mengalahkan Bologna dengan skor 3-1. Sempat tertinggal di babak pertama, Juventus membalas dengan tiga gol di babak kedua.

Kompetisi Serie A Italia menyisakan dua pertandingan lagi. Napoli, yang menjadi pesaing terdekat terpaut tujuh poin dari tim asuhan Massimiliano Allegri.

Juventus berada di puncak klasemen sementara Serie A dengan 91 poin dari 36 laga. Napoli di posisi kedua dengan mengoleksi 84 poin dari 35 pertandingan. 

Namun, Napoli masih menyisakan tiga pertandingan lagi. Malam ini WIB, Marek Hamsik dan kawan-kawan bakal menghadapi Torino di Stadion San Paolo. 

2 dari 3 halaman

Jika Kalah dari Torino

Jika Napoli kalah dari Torino, maka Juventus akan memastikan gelar Scudetto 2017- 2018. Jika tidak, mereka akan memerlukan tiga poin lagi dari dua pertandingan terakhirnya di Serie A.

Untuk pertandingan berikutnya, Giorgio Chiellini dan kawan-kawan mesti bertandang ke markas AS Roma. Bukan laga yang mudah, tapi Juventus tetap berpeluang membawa pulang poin dari Stadion Olimpico.

Pada pertandingan pamungkas Serie A musim ini, Juventus bakal menjamu Hellas Verona di Allianz Stadium. Peluang Juventus untuk meraup tiga poin sangat besar dalam laga itu.

3 dari 3 halaman

Dua Gelar

Sementara itu, Napoli setelah melawan Torino, akan ditantang tuan rumah Sampdoria. Di laga terakhir Serie A musim ini, I Partenopei menghadapi Crotone di San Paolo.

Dalam persaingan ini, konsentrasi Bianconeri juga harus terbagi dengan Coppa Italia. Juventus harus meladeni AC Milan di final Coppa Italia pada Kamis (10/5/2018) dini hari WIB.

Meski demikian, Juventus dikenal memiliki kedalaman skuat yang bagus. Dua gelar dalam sepekan pun bukan mustahil direbut Gonzalo Higuain dan kawan-kawan.