Sukses

Prediksi Persela vs Perseru: Momen Tuan Rumah ke Papan Atas

Sebelum menantang Perseru, Persela kalah dari PSIS.

Jakarta Persela Lamongan menjamu Perseru Serui dalam laga pekan kedelapan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Surajaya, Jumat (11/5/2018). Momen ini menjadi target tim tuan rumah untuk naik ke papan atas klasemen dengan meraih tiga poin penuh.

Persela Lamongan saat ini berada di peringkat kedelapan dalam klasemen sementara Liga 1 2018 dengan sembilan poin dari tujuh laga yang sudah dimainkan.

Kedatangan tamu yang berada di peringkat ke-15 dalam klasemen dengan hanya terpaut dua poin, Persela merasa wajib meraih tiga poin meski tanpa diperkuat pemain asing asal Brasil, Diego Assis, yang masih mengalami cedera.

"Kami punya sejumlah stok pemain yang bisa menggantikan Diego," ujar asisten pelatih Persela, Ragil Sudirman, seperti dilansir situs resmi Liga 1.

Kekalahan 1-3 dari PSIS Semarang pada laga terakhir membuat Persela sangat termotivasi untuk meraih poin penting di laga kandang ini. Namun, tim pelatih menyadari hal tersebut dan mempersiapkan antisipasinya.

"Persela pasti akan lebih fokus menghadapi Perseru di laga kandang mereka. Apalagi ketika menghadapi PSIS mereka tampil tak seperti biasanya," ujar pelatih Perseru, Putu Gede Dwi Santoso. 

2 dari 2 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Prakiraan susunan pemain:

Persela (4-3-3): Dwi Kusnanto (kiper); Birrul Walidain, Arif Satria, Wallace Costa, Eky Taufik (belakang); Syahroni, Shohei Matsunaga, Sendy Pratama (tengah); Guntur Triaji, Loris Arnaud, Fahmi Al Ayyubi (depan)

Pelatih: Aji Santoso

Perseru (4-3-3): Samuel Charlheins Reimas (kiper); Indra Permana, Yamashita Kunihiro, Donny Harold Monim, Toni Rooy Ayomi (belakang); Ronaldo Meisido, Makarius Fredik Suruan, Jaelani Arey (tengah); Yohanis Nabar, Silvio Escobar, Steven Imbiri (depan)

Pelatih: I Putu Gede Dwi Santoso