Sukses

Legenda MU Dukung Rooney ke MLS

Howard kenal betul siapa Rooney. Keduanya sempat main bareng di MU selama dua musim, sebelum Howard akhirnya pindah ke Everton.

Liputan6.com, Manchester - Mantan kiper Manchester United (MU), Tim Howard, mendukung Wayne Rooney untuk meninggalkan Everton dan pindah ke MLS musim depan.

Howard kenal betul siapa Rooney. Keduanya sempat main bareng di MU selama dua musim, sebelum Howard akhirnya pindah ke Everton.

Keduanya kemudian menjadi musuh di lapangan selama delapan tahun, sebelum Howard merapat ke Colorado Rapids di MLS pada 2016.

Kini, Rooney sedang bernegosiasi dengan klub MLS, DC United. Howard pun sangat berharap pemain 32 tahun itu mau merapat ke MLS.

2 dari 3 halaman

Komentar Howard

Tim Howard (MARTIN BUREAU / AFP)

"Rooney akan baik-baik saja di sini. Ketika seorang pemain mulai bertambah tua, Anda ingin memainkannya di posisi yang tepat untuk mengeluarkan yang terbaik dari mereka. Jadi terserah kepada Pelatih Benny Olsen untuk mencari tahu di mana posisi paling cocok untuk Rooney bersama tim. Tapi jangan salah: Memiliki Rooney membuat tim Anda menjadi lebih baik," kata Howard seperti dilansir Soccerway.

“Dia akan mendapat tantangan. Ini adalah liga yang sulit. Orang-orang tidak akan peduli siapa namanya. Akan ada banyak rasa hormat, tetapi mereka akan berusaha menyulitkannya. Itu, saya pikir, akan membuat Rooney mengeluarkan kemampuan terbaiknya," Howard menambahkan.

3 dari 3 halaman

Statistik Rooney

Bersama Everton, Rooney tampil dalam 40 pertandingan di semua kompetisi musim ini. Ia juga mencatatkan 11 gol dan tiga assist.