Le Mans - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, balapan MotoGP Prancis 2018 di Sirkuit Le Mans, Minggu (20/5/2018), berlangsung ketat. Menurutnya, kemenangan itu tidak diraih dengan mudah.Â
Baca Juga
Advertisement
Keberhasilan tersebut membuat Marquez menorehkan hattrick juara di MotoGP 2018. Sebelumnya, Marquez juga memenangi MotoGP AS dan MotoGP Jerez.
Marquez unggul 2,310 detik atas Danilo Petrucci di posisi kedua. Namun, pembalap asal Spanyol itu merasa kesulitan meraih kemenangan di MotoGP Prancis.
"Tentu saja balapan di Le Mans sulit. Hal itu karena jarak antar semua pembalap sangat dekat. Namun, saat membalap saya merasa lintasan kehilangan cengkeraman dibandingkan kemarin," ujar Marquez.
"Saya merasa kesulitan dengan pilihan ban depan. Akan tetapi, saya bahagia karena kemenangan ini penting. Biasanya kami kesulitan di sirkuit Le Mans," lanjut pembalap berjuluk Baby Alien tersebut.
Kemenangan di MotoGP Le Mans membuat Marc Marquez kukuh di puncak klasemen sementara. Marquez mengoleksi nilai 95, unggul 36 poin atas Maverick Vinales di posisi kedua.
Sumber: Motorsport