Liputan6.com, Munchen - Arturo Vidal dikabarkan sudah mantap ingin hengkang dari Bayern Munchen pada musim depan. Sang pemain kabarnya tidak kuasa menahan rindu untuk kembali ke Juventus.
Gelandang Timnas Chile itu sudah kurang lebih tiga tahun berkarir di Jerman. Ia menjadi salah satu pemain kunci Die Rotten di lini tengah mereka selama tiga tahun terakhir.
Advertisement
Baca Juga
Namun musim lalu, Vidal tidak banyak dilibatkan di tim utama Bayern. Ia hanya 17 kali menjadi starter sehingga mulai berpikir untuk hengkang, terutama setelah Munchen membeli beberapa gelandang muda seperti Leon Goretzka.
Dilansir Calciomercato, Vidal sudah menentukan tim mana yang ingin dibela musim depan. Ia dikabarkan ingin kembali ke Italia untuk memperkuat mantan klubnya, Juventus.
Vidal smemiliki banyak memori indah di Turin. Ia memenangkan empat trofi Serie A bersama Juventus dari periode 2011-2015 sebelum pindah ke Bayern.
Kontrak gelandang 31 tahun itu di Munchen akan habis tahun depan. Manajemen Munchen kabarnya siap melepas sang pemain di musim panas ini ketimbang melepasnya sebagai free agent pada musim depan.
Sumber: Bola.net