Liputan6.com, Jakarta Penampilan Cristiano Ronaldo di final Liga Champions 2018 tidak sesuai ekspektasi. Pemain asal Portugal itu gagal mencetak satu gol pun saat Real Madrid bertemu Liverpool di Olympic Stadium, Kiev, Ukraina, Sabtu (26/5/2018) atau Minggu dinihari WIB.Â
Beruntung Real Madrid masih bisa bisa memenangkan laga. Cedera yang menimpa bintang Liverpool, Mohamed Salah, di menit 25 membuat langkah Los Blancos lebih mudah. Pemain asal Mesir itu terpaksa ditarik ke luar usai berduel melawan bek Real Madrid, Sergio Ramos.Â
Advertisement
Baca Juga
Dalam duel ini, Real Madrid akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-51 lewat Karim Benzema. Namun Sadio Mane berhasil menyamakan kedudukan empat menit kemudian.Â
Pembeda justru Gareth Bale. Pemain asal Wales yang masuk menggantikan Isco pada menit ke-61 itu mampu memborong dua gol (64 dan 83) sekaligus membawa Madrid unggul 3-1.Â
Meski mandul, Ronaldo tidak tergeser dari puncak klasemen top scorer Liga Champions musim ini. Sepanjang kompetisi, eks pemain Manchester United itu telah mengemas 15 gol.
Kemenangan ini juga menambah panjang koleksi gelar Liga Champions Ronaldo. Ronaldo sudah lima kali mengangkat trofi si Kuping Besar. Satu kali bersama MU (2007/08). Sedangkan empat lainnya bersama Real Madrid (2013–14, 2015–16, 2016–17, 2017–18).
Catatan ini membuat Ronaldo mengikuti jejak legenda AC Milan, Paulo Maldini. Bek tampan asal Italia ini juga sudah lima kali merebut gelar Liga Champions, yakni pada musim 1989, 1990, 1994, 2003, dan 2007. Seluruh gelar diraih Maldini bersama satu klub, AC Milan !
Maldini kini sudah pensiun. Namun Ronaldo masih berpeluang menyamai rekor Francisco Gento. Legenda Real Madrid itu mengemas 5 gelar (1956, 1957, 1958,1959, 1960 dan 1966) masih menjadi pemain dengan koleksi juara Liga Champions terbanyak hingga kini.Â
Â
Â
Â
Â
Â
Gemparkan Real Madrid
Ronaldo senang bisa membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions tiga musim berturut-turut. Setidaknya, gelar ini bisa mengobati kesedihan para pemain usai gagal merebut La Liga. Sebab trofi liga domestik tahun ini justru jatuh ke tangan musuh abadi, Barcelona.Â
Meski bukan pemain kunci bagi kemenangan Real Madrid atas Liverpool, Ronaldo masih menjadi magnet usai pertandingan. Sorot kamera masih mengarah kepadanya. Sayang, momen tersebut justru meninggalkan rasa penasaran bagi fans maupun skuat Los Blancos.Â
"Sangat senang bermain bersama Real Madrid," ujar Ronaldo saat diwawancarai BeIN Sports usai pertandingan. "Dalam beberapa hari ke depan, saya akan kasih jawaban kepada suporter, mereka selalu berada di sisi saya," kata Ronaldo menambahkan.Â
Memang tidak terlalu spesifik. Namun ungkapan Ronaldo mengisyaratkan keinginannya meninggalkan Real Madrid. Dia juga tidak membantah saat wawancara dengan televisi lainnya. "Masa depan pemain tidaklah penting untuk saat ini," ujarnya berkelit.Â
"Pasti, itu bukan hal penting saat ini. Saya akan beristirahat, lalu bergabung dengan timnas. Kita akan lihat apa yang terjadi," kata Ronaldo kepada Antena 3.Â
Seperti dilansir Marca, komentar ini menggundang reaksi skuat Real Madrid. Bek Madrid, Sergio Ramos, bahkan dengan tegas meminta penjelasan dari rekan setimnya itu.Â
"Kalau memang ada sesuatu, dia akan mengklarifikasinya saat ini. Dia merupakan pemain penting. Dia tidak dapat berada di tempat yang lebih baik lagi," ujar Ramos.Â
Presiden Real Madrid,  Florentino Perez, juga segera angkat bicara. Menurutnya, CR7 masih bahagia di Santiago Bernabeu. "Setiap orang berhak untuk berbicara dan saya tidak akan berbicara tentang kasus pribadi apapun. Saya senang Ronaldo memiliki lima gelar Liga Champions, seperti saya," kata Perez seperti dilansir Soccerway.
Sikap yang sama juga ditunjukkan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. Dia berharap Ronaldo tetap bertahan di Real Madrid.Â
"Cristiano Ronaldo harus tetap di Real Madrid. Cristiano Ronaldo akan tetap bersama Real Madrid, tetapi kami harus melihatnya," kata Zidane, seperti diberitakan Sportsmole.
"Saya pikir dia adalah pemain Real Madrid dan kami tidak bisa menggambarkan apa yang telah dia lakukan dalam kariernya," kata Zidane.
Â
Â
Advertisement
Mulai Melunak
Seperti diketahui, Ronaldo telah memperkuat Real Madrid sejak 2009 lalu. Dia diboyong dari Manchester United (MU) dengan nilai transfer fantastis, yakni 80 juta poundsterling.Â
Selama memperkuat Madrid, Ronaldo telah memenangkan dua gelar La Liga, 2 gelar Copa del Rey, empat gelar Liga Champions, serta sederet gelar-gelar bergengsi lainnya.
Ronaldo tidak tergantikan di skuat Los Blancos. Namun hubungannya dengan suporter dan petinggi Los Blancos beberapa kali mengalami pasang-surut. Ronaldo tidak jarang dihujat fans sendiri saat performanya menurun, seperti usai cedera panjang awal musim ini.Â
Mendekati bursa transfer musim panas ini, nama Ronaldo juga mulai disebut-sebut. Sejumlah media sempat melaporkan keinginan CR7 kembali ke Manchester United (MU).Â
Namun belum diketahui alasan Ronaldo melontarkan sinyal pindah dari Madrid usai final Liga Champions, Sabtu lalu. Namun sikapnya mulai melunak saat parade kemenangan berlangsung di kota Madrid, Spanyol, sehari setelah pertandingan.Â
"Terima kasih untuk semua (fans) yang hadir di sini. Kami membuat sejarah, terima kasih untuk kalian semua yang selalu memberikan dukungan," kata Ronaldo dalam sambutannya.
"Kesuksesan ini membuat saya dan pemain lain merasa bahagia saat ini. Hala Madrid dan tidak ada yang lain! Terima kasih semuanya, sampai jumpa musim depan,"Â bebernya.Â