Sukses

Klasemen Liga 1: Persela Tempel PSM

Persela berhasil merangsek ke posisi dua klasemen Liga 1.

Liputan6.com, Jakarta Pekan 13 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak telah menyelesaikan lima pertandingan. Persela Lamongan sukses merangsek ke papan atas klasemen sementara Liga 1.

Persela kini nangkring di posisi dua klasemen dengan koleksi 20 poin. Laskar Joko Tingkir berhasil mengalahkan Mitra Kukar 3-1. 

Saddil Ramdani jadi bintang kemenangan Persela. Pemain timnas Indonesia itu memborong dua dari tiga gol Persela ke gawang Mitra Kukar.

Satu laga yang digelar pada Kamis (7/6/2018) malam adalah Bhayangkara FC kontra Madura United. Bhayangkara keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.

Gol tunggal kemenangan Bhayangkara dicetak penyerang Herman Dzumafo Epandi pada menit 45.