Sukses

Kolombia Vs Inggris: James Rodriguez Absen?

Laga Kolombia vs Inggris di 16 besar Piala Dunia 2018 diprediksi berlangsung sengit.

Liputan6.com, Jakarta - Laga Kolombia vs Inggris di laga 16 besar Piala Dunia 2018 dinihari WIB nanti diprediksi berlangsung sengit. Maklum, kedua tim dipastikan habis-habisan dalam laga yang akan digelar di Otkrytiye Arena.

Namun, malang bagi Kolombia. Kemungkinan tidak bisa tampil dengan kekuatan terbaik.

Pasalnya, gelandang serang bintang mereka, James Rodriguez, mengalami cedera di laga terakhir penyisihan grup. Dia pun sangat diragukan bakal fit saat digelar duel Kolombia vs Inggris.

Kehilangan James jelas sebuah kehilangan besar. Berkat James dengan dua assist-nya, Kolombia mampu membungkam Polandia 3-0 lewat gol-gol Yerry Mina, Radamel Falcao dan Juan Cuadrado di laga kedua.

James hanya bermain 31 menit saat melawan Senegal, dan Kolombia harus bersusah payah menang melalui gol tunggal Mina di menit 74.

Tanpa James Rodriguez dengan kreativitasnya, Kolombia kesulitan membangun serangan. Namun begitu, laga Kolombia vs Inggris tetap menjanjikan tontonan menarik karena Kolombia masih bisa mengoptimalkan pemain-pemain sayap berkaki cepatnya: Juan Cuadrado di kanan dan Luis Muriel di kiri.

2 dari 3 halaman

Inggris Impresif

Inggris sendiri bermain impresif di dua laga awal. Tunisia dijinakkan 2-1 lewat sepasang gol sang kapten Harry Kane, lalu menghabisi Panama 6-1 melalui hat-trick Kane, brace John Stones dan satu gol Jesse Lingard.

Di laga ketiga melawan Belgia, di mana mereka sama-sama turun dengan pemain-pemain pelapis, Inggris kalah 0-1 oleh gol tunggal Adnan Januzaj.

Melawan Kolombia, Southgate bisa meramu starting XI terkuatnya. Kane bakal kembali ke barisan starter, sedangkan Stones yang sempat mengalami cedera ringan di laga kontra Belgia dikabarkan sudah fit untuk tampil dari menit awal.

Namun, Inggris tak boleh meremehkan Kolombia. Setiap kesalahan bisa berbuah petaka.

3 dari 3 halaman

Inggris Selalu Kebobolan

Sejauh ini, Inggris selalu kebobolan di setiap laga. Artinya, sulit bagi Inggris untuk bisa clean sheet lawan Kolombia. Namun Inggris boleh percaya diri dengan kemampuan mereka.

Kolombia dan Inggris sebelumnya pernah berhadapan di fase grup Piala Dunia 1998. Waktu itu, Inggris menang 2-0 lewat gol-gol Darren Anderton dan David Beckham. Mampukah Three Lions mengulanginya?

Sumber: www.Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini: