Liputan6.com, Jakarta - Kabar yang menyebutkan bahwa Marko Simic akan meninggalkan Persija Jakarta ternyata hanya rumor belaka. Bomber berusia 30 tahun itu bakal bertahan di ibu kota hingga kontraknya rampung pada tahun depan.
"Itu hoaks," ujar Direktur Utama Persija Gede Widiade di Jakarta, Rabu (11/7/2018).
Advertisement
Baca Juga
Rumor ini berawal dari pemberitaan media Turki, Anadolugazetesi, yang menyebut penyerang asal Kroasia itu bakal bergabung dengan Eskisehirspor Spor Kulubu. Klub itu merupakan peserta kasta kedua kompetisi Liga Turki.
Masih disadur dari Anadolugazetesi, Simic dikatakan bakal meneken kontrak bersama Eskisehirspor dalam waktu dekat. Bahkan, mantan pemain Melaka United itu akan tiba di Turki pada pekan ini.
"Tidak benar. Lihat media Turki apa yang buat itu? Apa hanya mencari popularitas di Indonesia?" ucap Gede.
Kontrak Simic
Simic bergabung dengan Persija pada awal musim ini. Ia dikontrak selama dua tahun. "Saya pastikan Simic bertahan. Kami butuh dia. Masa kami lepas ke tim lain," imbuh Gede.
Sejauh ini, Simic telah 11 kali memperkuat Persija di Liga 1 2018. Ia telah membukukan enam gol.
Â
Simak video pilihan di bawah ini:
Advertisement