Sukses

Persija Siap Putus Rekor Buruk di Liga 1

Persija akan menjamu Bali United di Stadion Sultan Agung, Bantul malam ini.

Jakarta - Persija Jakarta kembali turun gelanggang di Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, malam ini. Di Stadion Sultan Agung, Bantul, mereka akan menjamu Bali United.

Kemenangan tentu menjadi target utama Persija di laga yang akan disiarkan live dan eksklusif di Indosiar itu. Pasalnya, mereka sudah melewati tiga pertandingan tanpa poin penuh sejak kemenangan 1-0 atas Persib Bandung, 30 Juni 2018.

Persija masing-masing kalah dari Perseru Serui (3/7/2018), dan dua kali imbang saat menjamu PSM Makassar (6/7/2018) dan dijamu Sriwijaya FC (10/7/2018). Bek kiri Persija, Rezaldi Hehanusa  berharap timnya bisa memutus tren minor itu.

"Kami ingin berusaha mendapatkan kemenangan karena tiga laga terakhir belum menang lagi. Mudah-mudahan hasilnya besok sesuai dengan harapan," ungkap pemain yang akarab disapa Bule itu dalam sesi jumpa pers, Senin (16/7/2018).

 

2 dari 3 halaman

Butuh Tiga Poin

Tim Macan Kemayoran memang butuh tambahan tiga poin untuk mendongkrak posisi di klasemen sementara. Persija saat ini masih tertahan di posisi keenam dengan 22 poin. Jika mampu mengalahkan Bali United, tim asal ibu kota itu akan menyodok ke posisi tiga besar.

Bule mengakui termotivasi membawa Persija kembali menang. Apalagi menurutnya, persiapan tim untuk menghadapi pasukan Serdadu Tridatu sudah maksimal.

"Sebagai pemain, saya akan bekerja keras dan tampil semaksimal mungkin. Bermain dengan baik untuk membawa Persija meraih kemenangan," tegas wing back Timnas Indonesia U-23 itu.

3 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Persija Jakarta (4-4-2): Andritany Ardhiyasa (kiper); Ismed Sofyan, Jaimerson Xavier, Maman Abdulrahman, M Rezaldi Hehanusa (belakang); Novri Setiawan, Rohit Chand, Sandi Sute, Riko Simanjuntak (tengah); Marko Simic, Ivan Carlos (depan)

Pelatih: Stefano Cugurra Teco

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (kiper); Dias Angga, Agus Nova Witiarsa, Ahn Byung Keon, Ricky Fajrin (belakang); Taufik, Melvin Platje, Nick Velden (tengah); I Nyoman Sukarja, Ilija Spasojevic, Stefano Lilipaly

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

Sumber: Bola.com

Video Terkini