Sukses

City dan Liverpool Bakal Bersaing Ketat Rebut Gelar Liga Inggris

City merupakan juara bertahan Liga Inggris.

Liputan6.com, London - Harry Redknapp percaya Manchester City tetap menjadi unggulan menjuarai Liga Inggris musim depan. Namun eks manajer Tottenham itu menilai City akan mendapat tantangan dari Liverpool.

City menjadi juara dengan meyakinkan musim lalu. Mereka unggul 19 poin atas peringkat kedua, Manchester United.

Tim yang ditangani Pep Guardiola itu juga masih haus gelar musim depan. Meski baru membeli Riyad Mahrez, namun City masih bergerak di bursa transfer.

Sementara Liverpool sendiri tak kalah gesit dengan City. Mereka telah mendatangkan empat pemain pada musim ini.

Bahkan Liverpool memecahkan rekor transfer seorang kiper dengan membeli Alisson Becker dari AS Roma seharga 75 juta euro.

 

 

2 dari 3 halaman

Komentar Redknapp

"City tentu saja favorit juara. Namun saya punya keyakinan mereka akan dibuntuti Liverpool sepanjang musim," kata Redknapp seperti dilansir Sportsmole.

"Jurgen Klopp telah membeli pemain yang menjadi kelemahan musim lalu. Jadi saya pikir tim ini akan semakin kuat," katanya menambahkan.

"Selain keduanya saya pikir masih ada MU yang bisa juara. Saya juga terkejut jika Tottenham gagal menembus empat besar lagi."

3 dari 3 halaman

Klub Lain

Menariknya, Redknapp justru tak yakin Arsenal dan Chelsea bakal menjadi pesaing juara musim depan.

"Jika mereka tak meningkat secara drastis maka keduanya bakal finis di posisi kelima dan keenam lagi."

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • City