Sukses

Kapal Dewaruci Antar Obor Asian Games 2018 ke Makassar

Asian Games 2018 akan berlangsung di Palembang dan Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Kirab Obor Asian Games 2018 yang telah tiba di Sulawesi tidak hanya berlangsung di satu titik. Setelah menyambangi pantai Tanjung Bira, obor Asian Games 2018 melanjutkan perjalanannya menggunakan kapal legendaris Dewaruci, milik TNI AL, Minggu (29/7/2018). 

Obor berlabuh di LANTAMAL VI dan kemudian diarak menuju Anjungan City of Makassar. Obor Asian Games dibawa langsung oleh Menteri Sosial Republik Indonesia, Idrus Marham.

Prosesi penerimaan obor berlangsung di Anjungan City of Makassar dengan cara yang tidak biasa. Obor Asian Games 2018 disambut dengan prosesi A'ngaru, prosesi Pataka, dan Tari Jenakan Gandrang Bulo.

Acara puncak kirab obor Asian Games 2018 di Makassar ini selain dihadiri dihadiri juga oleh Walikota Makassar, M. Ramdhan Pomanto, GM MOR7 Pertamina yaitu Tengku Fernanda, dan Francis Wanadi selaku Deputi 2 Panitia Penyelenggara Asian Games 2018.

"Tema Energy of Asia merupakan pengingat dan pemantik kita agar terus meningkatkan jiwa nasionalisme kita. Semangat kemenangan harus kita raih dan bangkitkan," tutur Idrus Marham, dalam Torch Relay, seperti dilansir situs resmi Inasgoc.

 

 

2 dari 2 halaman

Semangat Mengukir Prestasi

Walikota Makassar, Ramdhan Pomanto, mengatakan bahwa api Asian Games 2018 ini memiliki makna semangat dalam mengukir prestasi. Tentunya, kedatangan api ini merupakan suatu kehormatan bagi masyarakat Makassar.

Sedangkan Tengku Fernanda mengatakan bahwa Pertamina mengambil peran keterlibatan mitra UMKM agar dapat memanfaatkan acara ini, Tak hanya berbisnis, namun juga menjadi sociopreneur . Semoga Indonesia dapat berjuang dengan penuh semangat di Asian Games.

Obor Asian Games pertama kali akan dikirab oleh M. Ridwan, atlet kenamaan Sulawesi. Ia merupakan atlet triathlon kebanggaan Indonesia.

Tak hanya dari kalangan pemerintah, Daniel Mananta selaku artis pembawa obor juga mengutarakan ini merupakan bucket listnya untuk dapat menjadi bagian dari Asian Games, hal ini juga menjadi pengalaman yang tidak dapat dideskripsikan. "It was amazing!" pungkasnya.

Acara puncak kirab obor Asian Games 2018 di Makassar ini diakhiri di rumah jabatan Gubernur, sebelum akhirnya akan melanjutkan perjalanannya ke Banjarmasin. Estafet obor yang diakhiri oleh PJ. Gubernur Sumarsono ini disaksikan oleh masyarakat yang memenuhi pekarangan rumah gubernur.

Saksikan juga video menarik di bawah ini: