Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung akan menghadapi Sriwijaya FC, Sabtu 4 Agustus 2018 mendatang, pada laga pekan ke-19 Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Bagi Persib, laga ini sangat menentukan untuk mempertahankan posisi mereka dari kejaran lawan di klasemen sementara.
Jelang laga, skuat Persib terus menggelar latihan secara intensif di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Kamis (2/8/2018). Kali ini latihan mereka difokuskan kepada pematantan taktik.
Advertisement
Baca Juga
Seluruh pemain turut serta dalam latihan. Namun, kali ini pelatih Persib, Mario Gomez, tak mau terlalu memforsir tenaga para pemainnya. Ia hanya menggelar small sided games. Ini dilakukan demi menguji taktik6 tim sebelum melawan Laskar Wong Kito akhir pekan nanti.
Sama seperti sehari sebelumnya, Kim Jeffrey Kurniawan masih harus berlatih di sisi lapangan bersama dengan fisioterapis Persib, Benidektus Adi Prianto. Selain Kim, Airlangga Sucipto juga terlihat menepi dan bergabung bersama Kim dan Beni.
Seluruh pemain tampak sangat antusias dalam menyantap menu latihan yang dipimpin Gomez. Pemain andalan Persib, Ezechiel N’Douassel, tampak bersemangat mengikuti latihan.
Puncak Klasemen
Saat ini, Tim Maung Bandung berada di punca klasemen dengan total 32 poin. Dari total 18 pertandingan di liga yang disiarkan eksklusif di Indosiar ini, Febri Hariyadi dan kawan-kawan sukses mencetak sembilan kemenangan. Sisanya, lima kali imbang dan empat kali kalah.
Terakhir, Persib sukses membawa pulang kemenangan 3-2 saat dijamu PS Tira di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (30/7/2018).
Advertisement
Jadwal Persib
Menurut jadwal, laga Persib Vs Sriwijaya FC akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu 4 Agustus 2018. Rencananya, laga digelar pukul 16.00 WIB.
Â
https://www.vidio.com/watch/1434916-saksikan-duel-persib-vs-sriwijaya-di-indosiar