Liputan6.com, Milan - Gelandang AC Milan Hakan Calhanoglu siap menjadi pelayan Gonzalo Higuain di lapangan. Dia berjanji membantu rekan barunya mencetak gol sebanyak mungkin.
"Saya siap membuat assist bagi Gonzalo," kata Calhanoglu, dilansir situs resmi AC Milan.
Advertisement
Baca Juga
I Rossoneri mendatangkan Higuain dengan status pinjaman dari Juventus. Mereka punya opsi mematenkan kehadiran pemain berkebangsaan Argentina itu musim depan.
AC Milan juga mendatangkan Mattia Caldara pada kesepakatan transfer tersebut. Sebagai gantinya mereka mengirim Leonarno Bonucci ke La Vecchia Signora.
Selain mereka, AC Milan juga mendatangkan Ivan Strinic, Pepe Reina, dan Alen Halilovic pada bursa transfer musim panas ini.
Kapasitas Calhanoglu
Calhanoglu punya bekal untuk menuruti janjinya. Musim lalu dia mencetak 13 assist bagi AC Milan di seluruh kompetisi musim lalu.
Catatan itu sangat impresif karena Calhanoglu menjalani debutnya di San Siro. Terlebih dia hanya kalah dari Suso (14 assist).
Advertisement
Striker Teruji
Higuain sendiri merupakan salah satu penyerang teruji di dunia. Dia menciptakan dua dijit gol pada 10 musim terakhir bersama Real Madrid, Napoli, dan Juventus.
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini: