Sukses

Madrid Vs Juventus: Los Galacticos Telah Temukan Karakter

Real Madrid sukses mengempaskan Juventus 3-1.

Liputan6.com, Madrid - Julen Lopetegui tampak puas usai mendampingi Real Madrid menghajar Juventus 3-1 di International Champions Cup (ICC), di Amerika Serikat, Minggu (5/8/2018) atau pagi WIB. Meski ini baru laga kedua pramusim Madrid, pelatih Real Madrid itu menggarisbawahi perkembangan permainan timnya.

Menurutnya, saat ini permainan Real Madrid sudah menunjukkan perkembangan. Terutama setelah kalah melawan Manchester United (1-2) di laga pramusim pertama.

"Kami puas. Memang hal ini tak relevan di pramusim, tetapi kami tidak ingin kalah. Hari ini ada beberapa hal positif, tetapi selalu ada banyak hal yang bisa dikembangkan," ujar Lopetegui di situs resmi Real Madrid.

Mantan pelatih timnas Spanyol U-21 dan senior ini menambahkan, "Tim ini sudah memperlihatkan perkembangan melawan tim top."

Akan tetapi, Lopetegui mengakui Juventus adalah lawan yang sulit. Karena itu, kemenangan itu terasa berarti, khususnya dengan penampilan gemilang Marco Asensio. Dia juga percaya permainan Real Madrid masih bisa terus dikembangkan.

2 dari 3 halaman

Menyesuaikan Diri

Usai kekalahan melawan MU, Lopetegui menegaskan bahwa skuat Madrid masih berusaha menyesuaikan diri dengan konsep permainan baru yang dia rancang. Karena itu, dia menilai di laga melawan Juve tadi sudah ada banyak perkembangan, khususnya karena tim lawan menurunkan skuat yang kuat.

"Kami kebobolan karena tidak beruntung, tetapi kemudian kami bermain dengan karakter kuat dan ketenangan untuk terus meyakini apa yang kami coba lakukan."

 

3 dari 3 halaman

Mulai Menyatu

Lebih lanjut, Lopetegui menggarisbawahi bagaimana skuat Madrid mulai tampil menyatu. Dia tak ingin menyebut satu nama pemain terbaik, menurutnya Madrid bisa menang karena bermain sebagai tim.

"Mereka (Juventus) memiliki sembilan pemain utama, mereka lebih cepat, mereka sudah memainkan laga lebih banyak dan bermain dengan baik. Tetapi kami memainkan permainan yang hebat dan memenangkannya."

"Saya juga ingin menggarisbawahi permainan Lucas Vazquez, Javi Sanchez, Reguilon, Nacho, Llorente, Valverde, saya tak akan menunjuk satu pemain spesifik," kata dia.

"Seluruh tim sudah bekerja sama dengan baik. Kami senang dengan pertandingan yang sudah diciptakan seluruh pemain kami."

Sumber: www.bola.netSaksikan video pilihan di bawah ini: