Sukses

Klasemen Sementara Liga Inggris: Liverpool di Puncak

Liverpool menduduki puncak klasemen Premier League pada pekan ketiga.

London - Liverpool menduduki puncak klasemen Premier League pada pekan ketiga. Namun, The Reds hanya unggul selisih gol atas Chelsea dan Watford.

Liverpool meraih kemenangan ketiga pada musim ini setelah menaklukkan Brighton and Hove Albion, 1-0. Hasil itu cukup untuk membawa pasukan Jurgen Klopp berada di posisi teratas.

Mohamed Salah dan kawan-kawan memiliki selisih gol surplus 7. Adapun Chelsea dan Watford sama-sama memiliki nilai 9, dan selisih gol surplus 5.

Sementara itu, Manchester City yang sebelumnya menempati posisi puncak harus turun ke peringkat keempat. The Citizens turun tiga peringkat setelah hanya bermain 1-1 melawan Wolverhampton Wanderers.

Tottenham Hotspur bisa mengambil puncak klasemen dari tangan Liverpool. Syaratnya, The Spurs hanya menang dengan margin empat gol saat bertandang ke markas Manchester United, Senin (27/8/2018) waktu setempat.

 

2 dari 2 halaman

Klasemen Premier League

Berikut ini adalah klasemen sementara Premier League:

Sumber: fctables.com