Sukses

Bernd Leno Sabar Tunggu Gilirannya Bermain di Arsenal

Bernd Leno tidak terburu-buru untuk menjadi kiper utama Arsenal.

Jakarta - Kiper Arsenal, Bernd Leno, mengaku akan menanti kesempatannya untuk tampil bersama klub tersebut. Saat ini, Unai Emery masih mengandalkan Petr Cech.

"Saya yakin dengan pilihan saya bergabung dengan Arsenal. Itu adalah pilihan yang tepat," ujar Leno.

"Saya tidak gila dengan pindah klub hanya untuk menjadi kiper cadangan. Saya tahu kualitas Cech dan saya menghormatinya. Ia memiliki banyak pengalaman dan saya bisa belajar dari dirinya."

"Mungkin butuh waktu beberapa pekan atau beberapa bulan. Namun, saya yakin waktu saya di Arsenal akan tiba," ungkap Leno.

Sementara itu, Unai Emery mengatakan kalau ia memiliki skuat yang kompetitif, khususnya di sektor penjaga gawang.

"Petr Cech menjalani pramusim yang bagus. Dia adalah kiper berpengalaman dan akan terus mempertahankan gawang kami," ujar Emery.

"Leno baru bergabung dengan kami. Dia berkembang dengan sangat batik dan menunjukkan performa yang menjanjikan. Namun dia harus menunggu hingga momennya datang," ungkap Emery.

Arsenal mendatangkan Bernd Leno dari Bayer Leverkusen pada bursa transfer musim panas 2018. Leno diproyeksikan menjadi kiper masa depan The Gunners menggantikan Cech yang semakin termakan usia.

Sumber: Mirror