Sukses

Barito Putera Konsisten Jalankan Misi Mencetak Bukan Membeli Pemain

Barito Putera lebih suka menghasilkan pemain ketimbang membeli pemain.

Jakarta - Barito Putera secara resmi memperkenalkan tim U-16 dan U-19 yang akan berlaga di Liga 1 U-16 dan U-19 2018. Acara launching diselenggarakan di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Selasa malam (4/9/2018).

Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, mengatakan pihaknya mempersiapkan secara serius tim yang akan diturunkan di Liga 1 U-16 dan U-19. Barito tidak ingin tanggung-tanggung dalam mengarungi kompetisi.

"Kami sangat gembira dengan kompetisi usia muda ini. Mudah-mudahan ini menjadi awal yang baik seperti yang diinginkan," ujar Hasnuryadi.

Kompetisi ini, lanjut Hasnur, akan memberikan harapan cerah bagi persepakbolaan nasional. Pasalnya, Indonesia tidak akan kekurangan stok pemain usia muda, terutama untuk memasok pemain ke timnas.

"Ini seperti yang berulang kali kami sampaikan, Barito Putera tidak ingin membeli pemain bintang, tapi mencetak pemain bintang. Jadi kompetisi memang harus berjenjang," tutur Hasnuryadi.

Untuk skuat tim usia muda Barito Putera, manajemen telah melakukan seleksi. Selain itu, mereka juga mencari pemain di daerah melalui pemandu bakat.

"Memang saat ini masih tidak semuanya asli dari sini, karena bagaimana pun masyarakat pasti menginginkan prestasi. Tapi, kami menuju arah semua diisi pemain asli sini," katanya.

"Lagi pula kami berpikir kalau orang Indonesia semua sama saja, asli sini atau tidak. Semua muaranya ke timnas," imbuh Hasnuryadi. (Fitri Apriani)

Sumber: Bola.net