Jakarta - Persebaya Surabaya akan tampil kandang di lanjutan pekan ke-23 Go-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak. Di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, mereka akan menjamu Mitra Kukar, Sabtu (22/9/2018).
Persebaya  tentu berambisi meraih kemenangan di laga ini. Pasalnya, mereka masih membutuhkan tambahan poin untuk memperbaiki posisi yang masih tertahan di peringkat ke-14 klasemen Liga 1 dengan nilai 26.
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, Persebaya juga mengusung misi balas dendam dalam pertemuan ini. Maklum, sebelumnya, Mitra Kukar pernah menggasak Persebaya dengan skor 3-1 pada putaran pertama (29/9/2018).
Namun, bukan hal yang mudah buat Bajul Ijo meladeni Mitra Kukar. Klub berjulukan Naga Mekes itu punya pemain depan berkualitas pada diri Fernando Rodriguez, yang merupakan top scorer sementara Liga 1 dengan 15 gol.
Apalagi, Mitra juga membawa misi meraih tiga poin ke Surabaya. Mereka ingin memperbaiki posisi yang saat ini masih tertahan di posisi ke-11 dengan 29 poin.
Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Mitra Kukar dimulai pukul 18.30 WIB. Dapatkan link Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Mitra Kukar di halaman selanjutnya.
Â
Link Live Streaming
Untuk link Live Streaming Indosiar Persebaya Vs Mitra Kukar silakan klik di sini...
Â
Advertisement
Perkiraan Pemain
Persebaya Surabaya (4-3-3): Miswar Saputra (kiper); Abu Rizal Maulana, OK John, Fandry Imbiri, Ruben Sanadi (belakang); M. Hidayat, Misbakus Solikin, Rendi Irwan (tengah); Irfan Jaya, David da Silva, Oktafianus Fernando (depan)
Pelatih: Djadjang Nurdjaman
Mitra Kukar (4-2-3-1): Yoo Jae-hoon (kiper); Andre Agustiar, Mauricio Leal, Saepuloh Maulana, Rendy Siregar (belakang); Danny Guthrie, Bayu Pradana, Hendra Bayauw, Septian David Maulana, Dedi Hartono (tengah); Fernando Rodriguez (depan)
Pelatih: Rahmad Darmawan