Liputan6.com, Milan - Inter Milan mencatatkan kemenangan 2-1 atas Fiorentina di Stadio Giuseppe Meazza, Selasa (25/9/2018) atau Rabu dini hari WIB dalam lanjutan Serie A. Ini menjadi kemenangan ketiga beruntun untuk Inter Milan.
Dua gol kemenangan Inter Milan dicetak oleh Mauro Icardi dan Danilo D'Ambrosio. Sedangkan Fiorentina mendapat gol dari kesalahan bek Inter Milan, Milan Skriniar.
Advertisement
Baca Juga
Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti menyambut baik kemenangan tersebut. Menurutnya, Nerazzurri sudah mengalami peningkatan di semua aspek usai mengalami kekalahan 0-1 dari Parma.
"Tim telah meningkat dalam banyak aspek, terutama dalam hal mentalitas, keyakinan, dan karakter," ucap Spalletti.
Kemenangan tersebut membuat Inter Milan naik ke posisi kelima dengan raihan 10 poin. Mereka kalah selisih gol dari Fiorentina yang berada di peringkat keempat.
Banyak Peluang
Spalletti melanjutkan, Mauro Icardi dan kawan-kawan sudah jauh lebih kreatif dari sebelumnya. Dalam laga melawan Fiorentina, Inter Milan menciptakan sembilan peluang, delapan di antaranya mengancam gawang Fiorentina.
"Fiorentina menyebabkan beberapa masalah tetapi kami memiliki banyak peluang dan melakukan upaya yang berbeda dengan baik," ucap pelatih berkepala plontos tersebut.
"Mungkin kami tidak menghasilkannya sebagai sebuah gol karena kami tidak melakukan penyelesaian akhri yang baik, tapi kami mampu meraih poin yang kami butuhkan."
Â
Advertisement
Layak Dipuji
Spalletti menambahkan, Fiorentina layak dipuji. Namun, dia menegaskan, Inter Milan layak mendapat tiga poin.
"Fiorentina memainkan permainan yang bagus. Mereka sangat bagus dan perlu dipuji. Namun, kami pantas menang dan saya dapat mengatakan bahwa tim saya tampil lebih dari baik," ujarnya mengakhiri.
Saksikan video pilihan berikut ini:Â