Sukses

MotoGP: Marc Marquez Sukses Tekan Tingkat Kecelakaan Musim Ini

Jumlah kecelakan Marc Marquez pada MotoGP musim ini lebih sedikit dibanding musim lalu.

Liputan6.com, Motegi - Marc Marquez tampaknya belum bisa melepaskan cap sebagai pembalap ugal-ugalan di MotoGP. Pasalnya, joki tim Repsol Honda itu masih tercatat dalam daftar pembalap dengan koleksi kecelakaan tertinggi musim ini.

Seperti dikutip dari Marca, Senin (15/10/2018), Marc Marquez tercatat sudah mengumpulkan 17 kecelakaan selama menjalani sesi latihan bebas, kualifikasi, maupun balapan. Jawara bertahan MotoGP itu berada di posisi teratas dalam daftar kecelakaan.

Kendati begitu, jika dibandingkan dengan penampilan di MotoGP musim lalu, Marquez terlihat sedikit dewasa dalam mengatasi lawannya. Pada musim lalu, pemilik nomor 93 tercatat mengumpulkan 27 kecelakaan dalam satu musim.

Artinya, Marquez mampu mengurangi tingkat kecelakaan di musim ini. Meski demikian, bisa saja jumlah itu bertambah mengingat balapan masih menyisakan empat seri lagi.

"Hal-hal masih bisa terjadi: ada risiko, jatuhnya," kata Marc Marquez, yang sudah merebut empat gelar juara dunia MotoGP tersebut.

2 dari 3 halaman

Daftar Pembalap yang Kecelakaan

Daftar Pembalap Kecelakaan di MotoGP 2018

Marc Marquez 17

Cal Crutchlow 16

Alvaro Bautista 14

Xavier Simeon 12

Takaaki Nakagami 12

Pol Espargaro 11

Tom Luthi 11

Alex Rins 10

Tito Rabat 10

Karel Abraham 10

Jack Miller 9

Scott Redding 9

Franco Morbidelli 8

Aleix Espargaro 8

Dani Pedrosa 7

Andrea Iannone 6

Jorge Lorenzo 6

Valentino Rossi 5

Danilo Petrucci 3

Andrea Dovizioso 3

(David Permana)

3 dari 3 halaman

Klasemen MotoGP 2018

Klasemen sementara pembalap MotoGP 2018:

1. Marc Marquez 271 poin

2. Andrea Dovizioso 194 poin

3. Valentino Rossi 172 poin

4. Maverick Vinales 146 poin

5. Jorge Lorenzo 130 poin

6. Cal Crusthlow 128 poin

7. Danilo Petrucci 126 poin

8. Johann Zarco 123 poin

9. Andrea Iannone 113 poin

10. Alex Rins 102 poin

11. Dani Pedrosa 87 poin

12. Jack Miller 74 poin

13. Alvaro Baustista 72 poin

14. Tito Rabat 35 poin

15. Franco Morbidelli 33 poin

16. Aleix Espargaro 32 poin

17. Pol Espargaro 32 poin

18. Hafizh Syahrin 28 poin

19. Bradley Smith 19 poin

20. Takaaki Nakagami 18 poin

21. Scott Redding 12 poin

22. Mika Kallio 6 poin

23. Karel Abraham 5 poin

24. Michele Pirro 1 poin