Phillip Island - Manajer Tim Yamaha, Massimo Meregalli, menyatakan Valentino Rossi dan Maverick Vinales harus bekerja keras pada balapan MotoGP Australia di Sirkuit Phillip Island, Minggu (28/10/2018).Â
Baca Juga
Advertisement
Yamaha masih menghadapi masa-masa sulit karena belum bisa menyudahi paceklik kemenangan pada musim ini. Pada balapan terakhir di MotoGP Jepang, Minggu (21/10/2018), Valentino Rossi hanya finis keempat, sedangkan Maverick Vinales di urutan ketujuh.Â
Motor Yamaha juga belum bisa bersaing kompetitif dengan Honda dan Ducati. Fakta tersebut tampaknya disadari Meregalli.Â
"Balapan di Jepang tak berjalan seperti harapan kami. Yang terpenting, keinginan kami sekarang adalah bertarung di papan atas pada MotoGP Australia," kata Meregalli, seperti dilansir Speedweek, Kamis (25/10/2018).Â
"Sirkuit Phillip Island secara tradisional tempat yang bagus untuk kami (Valentino Rossi dan Maverick Vinales). Tim selalu menunggu seri ini, karena atmosfer hebat di sana dan cocok untuk motor kami," sambung Meregalli.Â
Â
Â
Setelan Terbaik
Namun, lagi-lagi Meregalli menegaskan Rossi dan Vinales tak akan menjalani balapan yang mudah. Apalagi, tahun ini tak ada tes pramusim di sirkuit tersebut.Â
"Pada beberapa tahun terakhir, kami selalu menggelar tes pramusim di Phillip Island, tapi tahun ini tidak. Itu artinya kami harus bekerja keras sejak awal, untuk mencari setelan yang terbaik untuk motor. Kami harus mencari ban terbaik untuk motor secepat mungkin," urai Meregalli.Â
"Untungnya, kami punya dasar dari apa yang kami bangun. Tahun lalu, dua pembalap kami ada di podium. Valentino finis kedua dan Maverick ketiga. Kami akan melakukan yang terbaik untuk mendapatkan hasil bagus lagi tahun ini," imbuh dia.Â
Meski gelar juara dunia MotoGP 2018 telah menjadi milik Marc Marquez, persaingan masih seru. Kini fokus tertuju pada perebutan posisi kedua antara Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi. Kedua pembalap hanya terpisah margin sembilan poin. Â
Advertisement