Liputan6.com, Jakarta Persaingan sengit terus terjadi di Liga Inggris hingga pekan ke-10. Tim besar Manchester United (MU) dan Chelsea sukses memetik kemenangan di pekan ini.
MU berhasil mengalahkan Everton 2-1, di Old Trafford, Minggu 28 Oktober 2018. Di laga sebelumnya, Chelsea juga meraih bagus saat melakoni laga tandang ke markas Burnley.
Advertisement
Baca Juga
Sementara itu, Arsenal harus menerima catatan kemenangan mereka berhenti di angka 11. Hal ini setelah The Gunners ditahan Crystal Palace 2-2 pada pertandingan lanjutan Liga Inggris.
Sementara itu, Manchester City baru akan bertanding melawan Tottenham Hotspur di Wembley Stadium, Selasa dini hari WIB (30/10/2018). City saat masih berada di puncak klasemen Liga Inggris. The Citizens mengoleksi 23 poin dari sembilan laga.
Bidik 5 Kemenangan
Tottenham pada laga nanti akan membidik lima kemenangan beruntun di liga. Sebelumnya, Tottenham berturut-turut mengalahkan Brighton, Huddersfield, Cardiff dan West Ham.
Namun, Tottenham lagi-lagi gagal menang di Liga Champions, setelah tengah pekan kemarin hanya bermain imbang melawan tuan rumah PSV Eindhoven dengan skor 2-2.
Sedangkan, City membantai di laga sebelummnya Liga Inggris membantai Burnley 5-0. Setelah itu, pasukan Josep Guardiola menghantam tuan rumah Shakhtar Donetsk 3-0 di Liga Champions.
Advertisement