Sukses

Data dan Fakta Setelah Barcelona Taklukan Real Madrid

Barcelona menang 5-1 atas Real Madrid pada laga pekan ke-10 La Liga Spanyol di Camp Nou.

Barcelona - Barcelona meraih kemenangan 5-1 atas Real Madrid pada laga pekan ke-10 La Liga Spanyol, di Camp Nou, Minggu (28/10/2018). Bukan hanya mendulang tiga poin, Barca juga menorehkan sejumlah catatan apik.

Melakoni pertandingan dihadapan pendukung sendiri, Blaugrana tampil percaya diri. Meski tak diperkuat Lionel Messi yang masih dibekap cedera, Barcelona mampu mencatatkan 53,2 persen penguasaan bola, berbanding 46,8 persen milik Madrid.

Selain itu, Barca juga melepaskan 13 tembakan yang delapan mengarah ke gawang. Di sisi lain, El Real hanya memperoleh empat peluang bagus dari 15 kesempatan.

Menguasai jalannya laga, Barcelona pun berhasil mendulang tiga poin kontra Real Madrid. Klub asuhan Ernesto Valverde itu memetik kemenangan 5-1 atas Los Blancos.

Luis Suarez menjadi bintang buat El Barca pada pertandingan itu berkat tiga golnya pada menit ke-30, 75', dan 83'. Sementara itu, dua gol lainnya disarangkan Philippe Coutinho (11') dan Arturo Vidal (87'), sedangkan gol tunggal Real Madrid dicetak Marcelo pada menit ke-50.

Hasil ini membuat Barcelona tak terkalahkan dalam 42 laga terakhir di La Liga yang berlangsung di Camp Nou. Mereka juga tercatat selalu mencetak gol dalam 22 laga El Clasico di La Liga.

Kemenangan atas Real Madrid membuat Barcelona makin nyaman berada di puncak klasemen sementara La Liga dengan nilai 21. Mereka unggul tujuh poin atas Madrid yang menghuni urutan sembilan.

Berikut ini adalah data dan fakta setelah Barcelona bungkam Real Madrid:

 

2 dari 2 halaman

Data dan Fakta Setelah Duel Barcelona Vs Real Madrid

1. Selain Lionel Messi, Luis Suarez adalah pemain Barcelona pertama yang mencetak hattrick pada laga El Clasico di La Liga sejak terakhir kali dilakukan Romario pada 1994.

2. Selain Lionel Messi, Luis Suarez juga menjadi pemain Barcelona pertama yang mencetak gol lewat titik putih pada laga El Clasico di La Liga sejak Ronaldinho pada April 2006.

3. Real Madrid kebobolan lima gol dalam pertandingan kompetitif untuk pertama kalinya sejak November 2010 melawan Barcelona di La Liga. Saat itu, mereka kalah 0-5 dari Barca.

4. Barcelona tercatat tidak terkalahkan dari 42 pertandingan terakhir di La Liga yang berlangsung di Camp Nou (34 menang; 8 imbang). Itu adalah catatan tak terkalahkan paling lama Barca sejak Februari 1977 (67 pertandingan).

5. Luis Suarez telah mencetak sembilan gol melawan Real Madrid di La Liga sejak debut di kompetisi ini pada 2014-2015, lebih banyak dibandingkan pemain lain pada periode yang sama.

6. Barcelona selalu mencetak gol dari 22 pertandingan terakhir di liga melawan Real Madrid (total 53 gol). Jumlah tersebut menyamai rekor terbaik dalam sejarah El Clasico, yakni 22 pertandingan yang ditorehkan Real Madrid pada 1959 dan 1969.

7. Real Madrid gagal meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir di La Liga (1 imbang; 4 kalah). Itu merupakan catatan terburuk mereka di liga sejak Mei 2009, ketika masih diasuh Juande Ramos (5 kekalahan).

8. Marcelo telah mencetak gol dalam tiga pertandingan beruntun bagi Real Madrid untuk pertama kalinya di semua kompetisi.

9. Penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois, telah kebobolan 19 gol melawan Barcelona di La Liga, lebih banyak dibandingkan melawan tim lain di La Liga.

Sumber: BBC