Liputan6.com, London - Gelandang Chelsea Ross Barkley akan menjalani laga emosional akhir pekan ini. Pasalnya ia akan melawan eks klubnya, Everton.
Barkley merupakan produk asli Akademi Everton. Ia membela The Toffees sejak usia 11 tahun.
Advertisement
Baca Juga
Namun Barkley memutuskan pindah Chelsea Januari lalu. Ia dibeli dengan harga 15 juta pound sterling.
Barkley sempat terkendala dengan cedera usai pindah ke Chelsea. Tak heran ia hanya bermain dalam empat laga musim lalu.
Namun pemain asal Inggris itu mulai bangkit musim ini. Ia telah mencetak tiga gol dari 15 laga di semua kompetisi.
Â
Komentar Barkley
"Saya pikir sambutan fans Everton tidak terlalu baik nanti. Tetapi saya tidak gugup dan justru menantikan laga ini," kata Barkley seperti dilansir Evening Standard.
"Mungkin rasanya agak aneh saja melawan Everton. Tetapi saya ingin bereuni dengan beberapa pemain dan staf yang masih saya kenal baik," katanya menambahkan.
"Selain itu melawan Everton akan menjadi keuntungan. Sebab gaya bermainnya masih saya mengerti."
Saksikan video pilihan di bawah ini
Advertisement