Sukses

Jadi Fans AC Milan, Wakil PM Italia Kecam Aksi Higuain

Higuain menyerang wasit saat AC Milan kalah dari Juventus di San Siro.

Liputan6.com, Milan - Wakil Perdana Menteri Italia, Matteo Salvini, ikut mengecam tindakan tak terpuji striker AC Milan, Gonzalo Higuain. Salvini bahkan mendukung Higuain mendapat sanksi berat.

Higuain mendapat kartu merah saat AC Milan takluk 0-2 dari Juventus di San Siro akhir pekan lalu. Salvini menyaksikan langsung laga itu di tribun stadion.

Salvini diketahui merupakan salah satu penggemar AC Milan. Dia merasa Higuain tidak sepatutnya bersikap berlebihan atas keputusan wasit.

Higuain diketahui protes dan menyerang wasit dalam laga itu. Penyerang Timnas Argentina ini disebut frustrasi karena sebelumnya gagal menjebol gawang Juventus lewat titik putih.

"Sepak bola adalah cerminan negara," kata Salvini kepada wartawan, seperti dilansir Tribal Football.

Setelah aksinya itu, FIGC memutuskan menghukum Higuain larangan bermain pada dua laga ke depan. Ini tentu jadi kerugian I Rossoneri, yang tengah mencoba merangkak naik di papan klasemen Liga Italia. 

2 dari 3 halaman

Merasa Malu

"Saya berada di San Siro pada hari Minggu dan saya merasa malu dengan perilaku striker AC Milan (Higuain)," ungkapnya.

Salvini adalah pria kelahiran Kota Milan pada 45 tahun silam. Dia baru menjabat sebagai wakil perdana menteri Italia tahun ini.

 

3 dari 3 halaman

Berharap Sanksi

"Meskipun itu bertentangan dengan minat saya sebagai penggemar (AC Milan), saya harap dia diberi sanksi larangan bermain," tambah Salvini.