Liputan6.com, Magelang - Persib Bandung akan menghadapi tuan rumah PSIS Semarang pada pekan ke-31 Go-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak. Laga ini akan berlangsung di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Minggu (18/11/2018).
Baca Juga
Advertisement
Kapolda Jawa Tengah Kombes Pol Drs. Hariyanto mengimbau bobotoh (sebutan pendukung Persib) agar tidak memaksakan diri menyaksikan pertandingan ini secara langsung di stadion. Selain masih terkena sanksi larangan menonton, mereka juga diminta menahan diri dan mempertimbangkan keamanan serta ketertiban.
"Bersama ini dimohon bantuannya kepada jenderal untuk melarang dan atau tidak memberangkatkan suporter Persib Bandung yang akan menuju wilayah hukum Polda Jawa Tengah," bunyi surat Polda Jawa Tengah kepada Kepala Polda Jawa Barat tertanggal 15 November 2018 seperti di kutip dari laman Persib.
Hariyanto berharap bobotoh bisa memaklumi dab menghormati imbauan ini dengan mendukung Persib di rumah atau daerahnya masing-masing.
Laga Krusial
Duel Persib kontra PSIS merupakan satu dari empat laga sisa yang sangat krusial. Pasalnya, Maung Bandung tengah bersaing dengan PSM Makassar dan Persija Jakarta dalam perebutan gelar juara Liga 1 musim ini.
Menempati peringkat ketiga klasemen dengan 49 poin, Persib terpaut satu angka dari Persija dan tertinggal lima angka dengan PSM. Kemenangan atas PSIS bakal mendongkrak posisi Maung Bandung ke posisi kedua dan memperkecil selisih poin dengan PSM menjadi dua angka.
Advertisement
18 Pemain
Melawan PSIS, pelatih Persib Roberto Mario Carlos Gomez memboyong 18 pemain, termasuk Jonathan Bauman. Penyerang asal Argentina itu sebelumnya harus absen saat Persib kalah 0-1 dari PSMS akibat cedera diskolasi bahu.
Selain Bauman, Gomez juga membawa dua penyerang muda, yakni M Wildan Ramdhani dan Muchlis Hadi Ning. Tetapi, kapten Supardi Nasir, striker Patrich Wanggai, dan bek kiri Ardi Idrus tidak dibawa.