Milan - Pemain Inter Milan yang tengah dipinjamkan ke Bordeaux, Yann Karamoh, mengaku akan kembali ke klub tersebut sebagai pemain yang lebih matang. Karamoh optimistis kalau Nerazzurri tidak akan mengulangi kesalahan ketika mengatasi situasi Phil Coutinho.
Baca Juga
- Santos Enggan Kembalikan Gabigol Barbosa ke Inter Milan
- Chelsea dan Manchester United Adu Kuat Berebut Bek Inter Milan
- Teringat 8 Tahun Silam, Permainan Barcelona Membuat Eks Inter Milan Menjadi Gila
Advertisement
"Inter Milan memiliki harapan besar kepada saya. Mereka yakin kalau saya pantas masuk timnas Prancis. Inter Milan tak ingin membuat kesalahan yang sama ketika melepas Coutinho ke Liverpool," ujar Karamoh.
"Coutinho merupakan pemain yang dididik Inter Milan, lalu mereka menjualnya dan bakatnya keluar ketika ia membela Liverpool."
"Saya masih sangat muda ketika datang ke Inter Milan. Tidak mudah untuk beradaptasi di negara lain."
"Saat ini, Inter Milan memiliki Keita Balde dan Lautaro Martinez. Keduanya adalah pemain yang hebat."
"Staf teknik Inter Milan mengatakan kepada saya kalau mereka menyediakan tempat untuk saya. Namun, saya harus mencari pengalaman dengan bermain secara reguler."
"Tetapi, tujuan saya adalah kembali ke Inter Milan sebagai pemain yang lebih dewasa," ungkap Karamoh.
Yann Karamoh sudah mencatatakn 12 penampilan bersama Bordeaux. Ia menyumbang dua gol dan satu assist. Inter Milan menebus Karamoh dari Caen pada awal musim 2018-19, sebelumnya ia berstatus pinjaman dari klub tersebut.
Sumber:Â Bola.com