Sukses

Juara Liga 1 U-19, Pelatih Persib Apresiasi Kiprah Maung Ngora

Gomez mengingatkan bahwa perjalanan para pemain Persib U-19 masih panjang.

Liputan6.com, Bandung - Di tengah kenyataan pahit di mana Persib Bandung gagal menjuarai Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, muncul kabar bahagia dari tim U-19. Itu karena Persib U-19 sukses menjuarai Liga 1 2018.

Persib dinobatkan sebagai juara Liga 1 U-19 2018 usai menaklukkan Persija Jakarta U-19 1-0 dalam final yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (26/11/2018). Penentu kemenangan mereka adalah Ilham Qolba yang mencetak gol di menit ke-27.

Kesuksesan itu jadi bukti bahwa Persib memiliki banyak pemain muda yang bisa diandalkan di masa depan. Karenanya, pelatih Persib Roberto Carlos Mario Gomez pun tak lupa untuk memberikan selamat kepada tim berjuluk Maung Ngora itu.

"Selamat untuk anak-anak Persib U-19. Nikmati apa yang telah kalian raih. Kerja keras kalian begitu luar biasa dalam pertandingan kemarin. Sekali lagi, selamat untuk Persib U-19," tutur Gomez, dilansir situs Persib, Selasa (27/11/2018).

Meski begitu, Gomez berharap kesuksesan menjuarai Liga 1 U-19 tak membuat para pemain Maung Ngora merasa puas. Pasalnya, masih ada tantangan yang jauh lebih besar ke depannya untuk para pemain Persib U-19.

 

2 dari 2 halaman

Pelipur Lara

"Perjalanan masih sangat panjang. Yang terpenting adalah terus berlatih dengan keras. Hasil ini harus menjadi motivasi bagi kalian untuk terus lebih baik lagi," pelatih berusia 61 tahun itu menjelaskan.

Tak hanya gelar juara, Persib U-19 juga mendapatkan beberapa penghargaan. Beckham Putra Nugraha dinobatkan sebagai pencetak ‎gol terbanyak dengan torehan sembilan gol. Lalu, gelandang M Syafril Lestaluhu juga dinobatkan sebagai pemain terbaik Liga 1 U-19 2018. Sedangkan Qolba didaulat sebagai Man of the Match laga final.

Tentu, kesuksesan tim U-19 jadi kabar yang membahagiakan bagi Bobotoh, pendukung Persib. Maklum, mereka baru saja kecewa usai Persib dipastikan gagal tampil sebagai juara Liga 1 2018. Hingga pekan ke-32, Persib tertahan di posisi ketiga dengan selisih tujuh poin dari puncak klasemen.