Liputan6.com, Jakarta Premier League 2018/19 pekan ke-19 akan menyajikan pertandingan Manchester United vs Huddersfield. MU akan menjamu Huddersfield di Old Trafford untuk pertandingan Boxing Day. Laga ini akan digelar pada Rabu (26/12/2018) malam WIB.
Dalam laga Manchester United vs Huddersfield ini, tuan rumah diprediksi tampil gemilang. Manchester United di atas angin sebab lawan yang dihadapi hanya Huddersfield yang menghuni zona degradasi.Â
Baca Juga
Advertisement
Setan Merah saat ini berada di peringkat enam klasemen sementara Premier League. Di sisi lain, Huddersfield tengah berjuang di papan bawah yakni di peringkat 19 dengan raihan 10 poin.Â
Atmosfer positif pun kini tengah menyelubungi United. Penyebabnya tentu saja kemenangan gemilang 5-1 di kandang Cardiff City pada Sabtu (22/12/2018) lalu. Itu adalah awal sempurna mereka bersama sang caretaker Ole Gunnar Solskjaer.Â
Andai meraih hasil positif, Solskjaer akan menjadi manajer kelima yang memenangi dua pertandingan pertama sejak melatih Manchester United. Sebelumnya, ada TJ Wallworth, Matt Busby, Dave Sexton, dan Jose Mourinho.
Andalkan Martial, Rashford dan Lingard
Dalam laga Manchester United vs Huddersfield, Ole Gunnar Solskjaer kemungkinan masih mengandalkan Anthony Martial dan Marcus Rashford di lini serang bersama Jesse Lingard, seperti dilansir Sportsmole, Selasa (25/12/2018). Tapi di lini belakang, Solskjaer harus memperhitungkan kebugaran Phil Jones.Â
Eric Bailly dapat menggantikan peran Jones sebagai sebagai bek tengah berduet bersama Victor Lindelof. Selain itu, Solskjaer juga bisa mempertimbangkan Diogo Dalot di posisi full-back jika ingin mengistirahatkan bek senior Ashley Young.
Di lini tengah, Solskjaer akan mempertahankan trio Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Ander Herrera. Namun, Andreas Pereira dan Fred tersedia jika Solskjaer memberikan kesempatan keduanya bermain seperti saat melawan Cardiff.
Chris Smalling dan Scott McTominay pun sudah cukup sehat untuk kembali ke skuat MU. Sementara itu, Romelu Lukaku kembali tidak masuk skuat MU karena belum fit 100 persen.
Advertisement
Huddersfield bertemu MU di waktu yang salah
Manajer Huddersfield, David Wagner mengisyaratkan bahwa timnya saat ini bertanding melawan Manchester United di waktu yang salah.
Wagner meratapi kenyataan bahwa timnya harus melakukan perjalanan ke Old Trafford untuk pertandingan kandang pertama solskjaer. Menurutnya ini adalah waktu yang sama sekali tidak tepat bagi anak-anak asuhnya.
Ia menyebut hal ini sama seperti di mana mereka bermain melawan Southampton sebelumnya, di mana timnya kalah 3-1. Saat itu Soton berubah setelah kedatangan manajer anyar yakni Ralph Hasenhuttl.
Huddersfield masuk ke pertandingan Boxing Day dengan bekal lima kekalahan beruntun di Premier League. Namun Wagner merasa optimis dan mengatakan timnya masih memiliki peluang untuk menang lawan MU jika mereka meniru penampilan babak kedua saat melawan Southampton.
Rekam jejak Manchester United vs Huddersfield
Musim lalu, yang merupakan musim perdana Huddersfield di Premier League, MU kalah 1-2 di John Smith's Stadium. Setan Merah lalu membalasnya dengan kemenangan 2-0 di Old Trafford lewat gol-gol Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez.Â
Menengok rekam jejaknya, MU tak terkalahkan dalam 15 laga kandang terakhirnya melawan Huddersfield di semua kompetisi, sejak tumbang 0-6 pada September 1930.
Â
Head to Head
18-02-2018 Huddersfield 0-2 Manchester United (Piala FA)
03-02-2018 Manchester United 2-0 Huddersfield (Premier League)
21-10-2017 Huddersfield 2-1 United (Premier League)
Â
Lima pertandingan terakhir Manchester United:
23-12-2018 Cardiff 1-5 Manchester United (Premier League)
16-12-2018 Liverpool 3-1 Manchester United (Premier League)
13-12-2018 Valencia 2-1 Manchester United (Liga Champions)
08-12-2018 Manchester United 4-1 Fulham (Premier League)
06-12-2018 Manchester United 2-2 Arsenal (Premier League)
Â
Lima pertandingan terakhir Huddersfield:
22-12-2018 Huddersfield 1-3 Southampton (Premier League)
15-12-2018 Huddersfield 0-1 Newcastle United (Premier League)
08-12-2018 Arsenal 1-0 Huddersfield (Premier League)
05-12-2018 Bournemouth 2-1 Huddersfield (Premier League)
01-12-2018 Huddersfield 1-2 Brighton (Premier League)
Advertisement
Perkiraan Susunan Pemain Manchester United vs Huddersfield
Manchester United (4-3-3): David De Gea; Luke Shaw, Victor Lindelof, Eric Bailly, Diogo Dalot; Paul Pogba, Nemanja Matic, Fred; Anthony Martial, Marcus Rashford, Jese Lingard.
Manajer: Ole Gunnar Solskjaer
Huddersfield (3-4-1-2): Jomas Lossl; Terence Kongolo, Christoper Schindler, Zanka; Erik Durm, Philip Billing, Juninho Bacuna, Florent Hadergjonaj; Alex Pritchard; Steve Mounie, Isaac Mbenza.
Manajer: David Wagner
Fakta menarik Manchester United vs Huddersfield
1. Andai meraih hasil positif, Solskjaer akan menjadi manajer kelima yang memenangi dua pertandingan pertama sejak melatih Manchester United.
2. Dari total 14 pertemuan Manchester United vs Huddersfield, Setan Merah meraih 13 kemenangan, tiga kali imbang, dan hanya sekali kalah.
3. Manchester United tidak pernah kalah dalam pertandingan kandang Boxing Day sejak musim 1978-1979.
4. Laga Manchester United vs Huddersfield merupakan kali pertama Ole Gunnar Solksjaer dan David Wagner bertemu.
5. Pada 2 pertemuan terakhir melawan Huddersfield, MU selalu menang 2-0.
6. Laga Manchester United vs Huddersfield pada Rabu (26/12/2018) akan dipimpin oleh wasit John Moss.
Advertisement