Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) ternyata masih memiliki niat untuk menjual Paul Pogba. Pemecatan Jose Mourinho dari kursi pelatih tidak memengaruhi hasrat tersebut.
MU masih memasang banderol tinggi untuk gelandang Timnas Prancis tersebut. Apalagi Juventus juga belum mundur dalam upaya mendapatkan kembali Pogba.
Advertisement
Baca Juga
Seperti dilansir Tuttosport, MU bertekad menjual Pogba pada musim panas mendatang. Nilai penjualan Pogba diyakini tidak jauh berbeda dengan biaya ketika dia dibeli MU pada musim panas 2016.
Keputusan menjual pemain berusia 25 tahun itu tak lain karena dinilai berpotensi merusak harmoni tim. Seperti diketahui, Pogba sebelumnya juga bersitegang dengan Mourinho.
Pogba juga dianggap lebih mementingkan citra pribadi ketimbang klub. Untuk alasan ini pula legenda manajer MU, Sir Alex Ferguson diam-diam tidak menyukai karakter Pogba.
Dana Segar
MU juga ingin menjual Pogba untuk menghapus pengeluaran gaji besar klub. Menjual Pogba berarti Setan Merah mendapat dana segar dan tambahan slot gaji besar, yang bisa dipakai jika mereka ingin menggaet pemain top.
Sementara itu Juventus masih jadi favorit untuk membeli kembali Pogba pada musim panas nanti. I Bianconeri ingin menaikkan level tim setelah memboyong Cristiano Ronaldo.
Advertisement
Klausul
Pogba memang memiliki klausul rilis kontrak sebesar 200 juta euro di MU. Tapi, Setan Merah diprediksi rela melepas Pogba bila ada tawraan 70-80 juta euro.Â
Saksikan video menarik di bawah ini