Jakarta - Thailand siap membuka petualangan mereka di Piala Asia 2019. Mereka akan menantang India di pertandingan pertama Piala Asia 2019 Grup A di Stadion Al Nahyan, Abu Dhabi, Minggu (6/1).
Bintang Thailan, Theerathon Bunmathan, menyebut ia dan rekan satu tim cukup percaya diri bisa menampilkan permainan impresif melawan India.
"Saat ini semuanya berusaha keras dan menanti laga pertama di Piala Asia 2019. Saya rasa kami akan siap untuk pertandingan pertama," kata Theerathon.
Advertisement
Baca Juga
"Saya yakin kami akan memenangi laga ini, tapi kami tak bisa meremehkan lawan. India punya permainan menyerang bagus dan juga kuat dalam pertahanan," ucapnya.
"Kami tak memiliki masalah apa pun dengan adaptasi cuaca di sini. Sekarang kami mencoba mempelajari taktik dari pelatih sebanyak kami bisa," lanjut Theerathon.
"Secara personal, saya siap memberikan yang terbaik buat tim," imbuh mantan pemain Vissel Kobe di J-League itu.
Pernyataan pemain 28 tahun itu mungkin bisa meredakan kecemasan yang menghinggapi fans setia Tim Gajah Perang. Pasalnya, hanya empat hari sebelum meladeni India (2/1/2019), Thailand kalah 0-2 dari Oman dalam uji coba terakhir sebelum Piala Asia 2019.
Nada Sumbang
Nada-nada sumbang memprediksi kiprah Thailand bakal melempem di Piala Asia 2019 di sama halnya di Piala AFF 2018, kembali terdengar.
Sang pelatih, Milovan Rajevac, ikut sibuk meminta anak asuhannya melupakan kekalahan dari Oman itu, untuk selanjutnya fokus menatap India.
Meski kecewa dengan kekalahan itu, Rajevac menganggap uji coba kontra Oman cukup penting karena ia bisa mendapatkan banyak informasi krusial perihal tim besutannya.
"Kami memang punya kelemahan dan itu terlihat jelas saat melawan Oman. Kami harus mencoba melakukan segalanya yang mungkin untuk memulai turnamen dengan hasil baik," kata Rajevac.
Sumber: Bangkok Post
Advertisement