Sukses

Real Madrid Bakal Putuskan Nasib Solari di Tengah Rumor Kembalinya Mourinho

Real Madrid kabarnya masih mempertahankan Solari meski penampilan timnya buruk.

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Real Madrid, Santiago Solari, kini tengah berada dalam tekanan. Ini menyusul penampilan buruk yang diraih Los Blancos.

Solari didapuk jadi pelatih Real Madrid menggantikan Julen Lopetegui pada bulan November lalu. Ia telah memenangkan 11 dari 15 pertandingannya.

Namun, belakangan penampilan Real Madrid kembali menjadi sorotan. Terakhir, mereka dipermalukan Real Sociedad di kandang sendiri.

Hasil ini membuat posisi Real Madrid saat ini berada di urutan kelima klasemen La Liga. Mereka teringgal 10 poin di belakang pemimpin liga Barcelona.

2 dari 3 halaman

Balik ke Bernabeu

Rumor soal pergantian pelatih kembali mencuat. Nama mantan manajer Manchester United, Jose Mourinho, dikaitkan akan kembali ke Bernabeu.

Apalagi, setelah muncul laporan Mourinho menolak pekerjaan manajer di Benfica. Tapi, media di di Spanyol, membantahnya dan Real Madrid tetap akan mempertahankan Solari.

3 dari 3 halaman

Tak Ada Pilihan

Penunjukan Solari untuk menggantikan Lopetegui memang terbukti tidak membawa banyak perubahan. Bahkan, Solari terkesan dipilih karena tidak ada pilihan pelatih lain yang tersedia.

Pembenahan tidak dilakukan secara jor-joran, terutama setelah kehilangan Cristiano Ronaldo. Manajemen Los Blancos tidak mencari pengganti sepadan di lini serang.