Liputan6.com, Turin - Striker Juventus, Paulo Dybala, mengakui memenangkan Liga Champions adalah prioritas timnya musim ini. Dybala percaya I Bianconeri punya kemampuan.
Pemain Timnas Argentina itu menargetkan memenangkan semua gelar musim ini. Dybala menilai kualitas Juventus meningkat dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya.
Advertisement
Baca Juga
"Liga Champions adalah tujuan utama bagi kami musim ini," ujar Dybala, seperti dilansir Tribal Football.
"Dan kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk memenangkannya," ungkap mantan pemain Palermo ini.
Juventus harus menghadapi Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions musim ini. Sesungguhnya Atletico lawan yang dihindari Dybala.
Tim Terburuk
Leg pertama pasukan Massimiliano Allegri akan lebih dulu bertandang ke markas Atletico di Wanda Metropolitano pada 21 Februari 2019. Baru pada 13 Maret 2019, Juventus menjamu Los Cochoneros di Allianz Stadium untuk leg kedua.
"Atletico Madrid, bersama dengan Liverpool, adalah tim terburuk yang bisa kami pilih dalam undian," jelas pemain berusia 25 tahun ini.
Advertisement