Sukses

Chelsea vs Tottenham: Tak Akan Ada Nama Higuain

Sarri kemungkinan akan memainkan Giroud atau Hazard di lini depan di laga Chelsea vs Tottenham.

Liputan6.com, London - Pupus sudah harapan Chelsea untuk memainkan Gonzalo Higuain di laga semifinal kedua Piala Liga Inggris lawan Tottenham Hotspur, dinihari WIB nanti. Pasalnya, mereka terlambat mendapat kepastian bergabungnya penyerang yang terakhir dipinjam AC Milan itu.

Chelsea memang sudah resmi mendapatkan Higuain dari Juventus. Namun, kepastian transfer tersebut baru mereka dapatkan setelah lewat pukul 12.00 Rabu (23/1) waktu Inggris. Padahal, itu adalah batas pendaftaran pemain untuk pertandingan ini.

Artinya, Maurizio Sarri, hanya memiliki dua pemain untuk dimainkan di lini depan The Blues lawan Tottenham: Olivier Giroud dan Eden Hazard. Keduanya avaliable alias bisa dimainkan di laga nanti.

Chelsea sendiri butuh kemenangan dengan margin lebih dari satu gol. Pasalnya, di laga pertama, di kandang Tottenham, The Blues kalah 0-1 lewat gol tendangan penalti Harry Kane.

Namun begitu, tetap saja kehadiran Higuain disambut semringah oleh Sarri. Pasalnya, memang dialah yang merekomendasikan penyerang asal Argentina itu agar direktur Chelsea.

2 dari 3 halaman

Bukan Nama Asing

Higuain sendiri memang bukan nama asing bagi Sarri. Saat masih melatih Napoli, di musim 2015/12, Higuain adalah andalan Sarri di lini depan klub asal kota pelabuhan di Italia itu.

"Higuain penyerang yang sangat kuat. Saat masih di Napoli (bersama Sarri), dia mencetak 36 gol dari 35 laga Serie A. Musim itu, dia total mencetak 39 gol," ujar Sarri, memuji Higuain.

Sarri, 60 tahun, belum selesai memuji Higuain. "Dia memang tampil sangat, sangat bagus di Napoli. Selama karier saya melatih, dia adalah salah satu penyerang terbaik yang pernah saya tangani."

3 dari 3 halaman

Tiga Pilar Tottenham Absen

Sementara itu, kubu Tottenham sendiri terancam pincang di laga ini. Pasalnya, ada tiga pemain pilar mereka tak bisa dimainkan karena sebab yang berbeda.

Harry Kane dan Dele Alli harus absen karena cedera. Kedua bahkan diperkirakan baru bisa kembali merumput pada Maret mendatang.

Sementara Son Heung-Min, masih harus membela Korea Selatan di ajang Piala Asia 2019 di Uni Emirat Arab. Langkah Korea sendiri saat ini telah sampai ke perempat final.