Liputan6.com, Jakarta Gonzalo Higuain telah resmi didapatkan oleh Chelsea pada bulan Januari ini. Dan kini, Maurizio Sarri selaku pelatih klub raksasa Premier League tersebut sedang menantikan rekrutan kedua yang telah dijanjikan.
Pada pekan lalu, Chelsea meresmikan Higuain sebagai penggawa anyar untuk sisa musim 2018-2019 ini. Ia didatangkan dengan status pinjaman dari Juventus dan memiliki opsi perpanjangan selama satu tahun lagi pada akhir musim nanti.Â
Baca Juga
Advertisement
Higuain diproyeksikan sebagai pengganti Alvaro Morata yang belum lama ini bergabung dengan Atletico Madrid. Namun, manajemen Chelsea masih belum menemukan pengganti sepadan untuk Cesc Fabregas yang memilih hengkang ke AS Monaco.
Bursa transfer bulan Januari ini tinggal menyisakan satu hari saja. Dan salah satu incaran The Blues, Leandro Paredes, telah dipastikan bergabung dengan PSG. Waktu yang sempit itu diyakini bakal membuat Chelsea kesulitan dalam mendatangkan pemain.
Namun kepercayaan tinggi terhadap manajemen masih terlihat di mata Maurizio Sarri. Dalam konferensi persnya hari Selasa (29/1) kemarin, pelatih asal Italia tersebut berujar bahwa dirinya sedang menantikan rekrutan kedua Chelsea.
Komentar Sarri
"Anda tahu opini saya; saya berpikir bahwa penting adanya memiliki dua orang pemain [baru]. Satu telah datang, saya kini menunggu yang lainnya," tutur Sarri seperti yang dikutip dari Goal.
"Bila dia tiba, saya akan sangat senang. Tapi saya tidak begitu khawatir. Saya senang bermain dengan para pemain ini," lanjutnya.
Sumber Bola.net
Advertisement