Sukses

Piala Indonesia: Blitar United Pantang Jadi Bulan-bulanan Bali United

Di laga pertama, Blitar United ditekuk Bali United 0-3.

Liputan6.com, Gianyar - Blitar United akan menjadi tamu Bali United pada laga leg kedua 32 besar Piala Indonesia, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, malam ini. Kalah 0-3 pada pertemuan pertama, Blitar United mengusung misi balas dendam pada pertemuan kedua.

Pelatih Blitar United, Bonggo Pribadi, mengaku anak asuhnya sudah siap menampilkan permainan maksimal meski berada satu level di bawah Bali United. Bonggo tak ingin timnya jadi pendulang gol bagi Serdadu Tridatu.

"Kami akan menampilkan permainan maksimal. Kami ke sini untuk menampilkan permainan terbaik kami. Kami tidak mau jadi bulan-bulanan Bali United," kata Bonggo, Kamis malam (31/1/2019).

Bonggo sudah mempersiapkan skuat terbaik menghadapi Irfan Bachdim dan kawan-kawan. Ia berharap anak asuhnya mampu menunjukkan permainan maksimal pada laga krusial tersebut.

"Kami akan mencoba sebisa mungkin meladeni permainan Bali United. Kami akan bermain penuh semangat dan tidak ingin jadi bulan-bulanan. Semoga bisa ditunjukkan oleh pemain," ujarnya.

Kendati begitu, ia mengaku timnya mengalami kendala lantaran baru berkumpul jelang pertandingan kontra tim asuhan Stefano 'Teco' Cugurra. "Kita tiga hari sebelum pertemuan pertemuan setelah tim bubar. Itu yang membuat perbedaan (kami dan Bali United) semakin jelas," ucap dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Bukan yang Terbaik

Bonggo sendiri menyebut, materi pemain Blitar United saat ini bukanlah yang terbaik. "Beberapa pemain ada yang tidak bisa bergabung setelah kami bubar usai liga. Tapi pertandingan ini anak-anak bisa belajar, dan semoga berguna bagi kami, terutama pemain muda yang ingin maju," ucap Bonggo.

Penggawa Blitar United, Eka Hera, mengaku telah siap pada laga yang akan digelar esok malam, Jumat 1 Februari 2019. Ia hanya ingin menampilkan permainan terbaiknya pada laga leg kedua itu. "Kami ingin memberikan hasil terbaik. Kita tidak tahu hasilnya seperti apa," ujarnya. 

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.