Sukses

Banyak Bintang Absen, MU Tetap Ogah Remehkan PSG

MU akan menantang PSG di Liga Champions.

Manchester - MUakan berduel dengan PSG pada leg pertama 16 besar Liga Champions. Pertandingan itu akan dihelat di Old Trafford, Selasa (12/2/2019).

Melakoni laga tersebut, Manchester United lebih diunggulkan meraih kemenangan. Selain tampil di hadapan pendukung sendiri, MU juga diuntungkan karena PSG tanpa Neymar.

Penyerang timnas Brasil itu tidak dapat tampil akibat mengalami cedera metatarsal. Selain itu, Les Parisiens berpotensi tanpa bomber andalannya, Edinson Cavani yang dibekap cedera dalam laga melawan Bordeaux.

Meski begitu, Juan Mata menyebut Manchester United tidak boleh memandang remeh Paris Saint-Germain. Pasalnya, PSG tetap lawan yang berbahaya dan mampu merepotkan.

"Sekarang kami menghadapi tantangan lain, yaitu pertandingan Liga Champions dengan PSG. Ini akan sangat sulit tetapi mudah-mudahan kami bisa terus maju," ujar Mata pada beIN Sports.

"Semua orang berkontribusi pada tim, semua orang mengesampingkan ego mereka dan hanya ingin memberikan yang terbaik untuk tim setiap kali kami bermain, dan saya pikir melawan PSG kami akan melakukan hal yang sama."

"Siapa pun yang bermain akan mencoba yang terbaik. MU merasa kuat sebagai kelompok yang kami pikirkan tentang 'kami' dan bukan hanya tentang 'saya' dan saya merasa itu sangat bagus untuk mencapai tujuan kami sampai akhir," papar Juan Mata.

Sumber: Bola.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.