Liputan6.com, Manchester - Paris Saint Germain (PSG) tahu diri bertandang ke markas Manchester United (MU) di laga 16 besar Liga Champions, dini hari WIB nanti. Pelatih PSG, Thomas Tuchel, menyebut, di laga yang digelar di Stadion Old Trafford itu, mereka tak terlalu menargetkan kemenangan.
Yang terpenting, kata Tuchel, mereka bisa mencetak gol ke gawang MU. Ini penting, untuk bekal di pertandingan kedua, di kandang mereka.
Advertisement
Baca Juga
"Kami datang ke sini untuk mencetak gol. Kami ingin mencetak gol dan setidaknya kami harus mencetak lebih dari satu gol, karena kami ingin mencetak banyak gol," ujarnya.
Pada laga ini, PSG memang berada dalam situasi yang kurang baik. Sejumlah pilar utama mereka seperti Edinson Cavani dan Neymar dipastikan harus absen pada laga ini karena mengalami cedera.
Tuchel sendiri mengakui bahwa dengan kondisi timnya saat ini, akan sangat sulit untuk bisa meraih kemenangan di Old Trafford. "Saya tidak mau membicarakan apa hasil yang kami incar untuk pertandingan besok," ujar Tuchel seperti yang dikutip halaman resmi MU.
Tidak Yakin MenangÂ
Tuchel sendiri mengaku pesimis bahwa timnya punya peluang untuk memetik kemenangan di Old Trafford. Namun ia optimis timnya bisa memetik kemenangan jika mereka memainkan leg kedua di Paris.
"Untuk pertandingan besok, dengan mereka menjadi tuan rumah di Old Trafford, saya tidak yakin peluang kami untuk menang adalah 50:50," ujarnya.
Advertisement
Manfaatkan Kandang
Namun, kata Tuchel, mereka akan memanfaatkan laga kandang, di Paris. "Namun jika kami melihat dalam kurun waktu 180 menit, di mana kami akan memainkan leg kedua di Paris. Kami selalu merasa kuat dan nyaman saat bermain di Parc des Princes, sehingga saya yakin peluang kami untuk lolos adalah 50:50," tandasnya.
MU sendiri saat ini sudah melakoni 11 laga tanpa kekalahan, di mana terakhir kali mereka menghajar Fulham dengan skor telak 3-0.