Sukses

Guardiola: Manchester City Raih Quadruple Hanya Ilusi

Manchester City kini masih bersaing di empat kompetisi sekaligus yakni Liga Inggris, Piala Liga, Piala FA dan Liga Champions.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester City, Pep Guardiola, menilai target meraih empat gelar sekaligus atau quadruple tidak realistis bagi timnya. Sebab, tidak ada tim Inggris yang pernah mencapai prestasi tersebut.

Manchester City kini masih bersaing di empat kompetisi sekaligus yakni Liga Inggris, Piala Liga, Piala FA dan Liga Champions. Gelar terdekat yang bisa diraih The Citizens adalah Piala Liga.

Manchester City akan bentrok dengan Chelsea pada final Piala Liga di Wembley, Minggu (24/2/2019). Menurut Guardiola, tidak adil jika timnya diberi tekanan memenangi empat kompetisi sekaligus.

"Quadruple hanya ilusi. Berapa kali, di Inggris, satu tim memenangkan empat gelar dalam satu musim? Jangan menekan itu di pundak kami karena kami tidak pantas mendapatkannya," kata Guardiola di Soccerway.

 

 

2 dari 3 halaman

Tak Mau Ada Tekanan

(AFP/Lindsey Parnaby)

"Pertama, secara historis itu tak pernah terjadi di klub kami. Warisan Sir Alex Ferguson di Manchester United, dia juga tidak pernah melakukan itu. Liverpool di tahun 80-an, berapa banyak Liga Champions yang mereka miliki? Mereka juga tidak meraih quadruple."

"Jadi, jangan menekan satu tim pada bulan Februari atau November atau Desember untuk mengatakan Anda harus memenangkan empat gelar, itu tidak mungkin. Pada bulan Mei, kita lihat saja apa yang terjadi," Guardiola menambahkan.

3 dari 3 halaman

Prestasi Terbaik Guardiola

Guardiola sendiri sebelumnya pernah memenangi enam kompetisi dalam satu tahun. Hal itu ia lakukan bersama Barcelona di tahun 2009.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Pep Guardiola merupakan eks pemain sepak bola yang kini menggeluti dunia kepelatihan sepak bola
    Pep Guardiola merupakan eks pemain sepak bola yang kini menggeluti dunia kepelatihan sepak bola

    Pep Guardiola

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris