Sukses

MU vs Liverpool: Solskjaer Fokus 100 Persen

Manchester United (MU) akan menghadapi Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (24/2/2019) WIB di Old Trafford.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menghadapi Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (24/2/2019) WIB di Old Trafford. Manajer MU, Ole Gunnar Solskjaer menegaskan, dirinya fokus 100 persen untuk menghadapi laga tersebut.

"Saya fokus kepada diri kami sendiri dan apa yang harus kami lakukan untuk mencapai target kami. Ini pacuan antara tiga kuda, untuk gelar juara dan empat beasr. Itulah fokus saya," kata Solskjaer seperti dilansir BBC.

Solskjaer sendiri mulai menukangi MU sejak pertengahan Desember tahun lalu. Ia didatangkan untuk menggantikan Jose Mourinho yang dipecat.

Bergabungnya Soslkjaer membawa angin segar ke ruang ganti MU. Sosoknya membuat para pemain termasuk Paul Pogba nyaman.

Padahal, Pogba sebelumnya diisukan hengkang karena berseteru dengan Mourinho. Di tabel klasemen, MU menempati peringkat keempat dengan 51 poin.

 

2 dari 3 halaman

Paham Atmosfernya

Lebih lanjut, Solskjaer menuturkan, sebagai mantan pemain MU, ia paham betul soal atmsofer laga melawan Liverpool. Menurutnya, para pemain MU harus bermain total di laga prestis tersebut.

"Ini pekerjaan kami untuk fokus dan mencurahkan semua energi ke penampilan maksimal ketika kami bermain Minggu nanti," kata Solskjaer mengakhiri.

 

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

 

Â