Sukses

MU Percaya Diri Finis Empat Besar di Liga Inggris

MU harus bersaing ketat untuk finis di empat besar Liga Inggris.

Liputan6.com, Jakarta Penyerang Manchester United (MU), Romelu Lukaku yakin Setan Merah akan main di Liga Champions musim depan. Lukaku menilai MU punya tim yang layak finis di posisi empat besar Liga Inggris.

Pada akhir 2018 kemarin, banyak yang memprediksi Setan Merah akan gagal finish di empat besar musim ini. Pada saat itu performa United memang kerap inkonsisten sehingga mereka tertahan di peringkat 6 klasemen sementara EPL dengan jarak yang jauh dengan peringkat 4. 

Namun sejak Solskjaer menjadi pelatih MU, situasi berubah. MU bermain dengan atraktif dan berkat kemenangan atas Southampton di akhir pekan kemarin, mereka kini kembali menempati peringkat 4.

Lukaku sendiri optimis timnya mempertahankan posisi ini hingga akhir musim nanti. "Beberapa waktu yang lalu, orang-orang mengatakan kami sudah mati dalam perebutan empat besar," buka Lukaku kepada MUTV.

Lukaku juga menegaskan bahwa kemampuan timnya untuk mengejar ketertinggalan dan akhirnya berada di empat besar bukanlah sebuah kebetulan.

Lukaku menyebut timnya selalu bekerja keras dan tidak pernah menyerah sehingga mereka akhirnya mampu kembali ke papan atas klasemen.

"Kami selalu memiliki semangat untuk memangkas jarak dan kami memiliki banyak sekali pemain berkualitas yang mampu membawa kami bangkit untuk mengejar ketertinggalan."

2 dari 2 halaman

Tingkatkan Kemampuan

Namun di kesempatan yang sama, Lukaku menegaskan bahwa timnya tidak boleh berleha-leha hanya karena sudah berada di empat besar. Ia menilai timnya harus meningkatkan performa mereka agar bisa mengamankan posisi tersebut.

"Kami harus meningkatkan level permainan kami dan manajer kami terus menantang kami agar kami semakin membaik dari hari ke hari."

"Kami harus memberikan kredit kepada manajer karena dia sudah memiliki rencana dan ia juga membimbing kami yang merupakan sebuah tim yang masih muda. Meski muda, kami sangat lapar dan kami menunjukkan setiap hari bahwa kerja keras itu tidak akan pernah mengkhianati." tandasnya.

Sumber Bola.net