Liputan6.com, Sleman - Madura United akan menantang Persija Jakarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat (8/3/2019) pada laga Grup D Piala Presiden 2019. Pertandingan ini bisa disaksikan langsung di Indosiar.
Sayangnya, dalam laga kedua Grup D Piala Presiden 2019, kedua tim dipastikan turun tanpa banyak pemain bintang. Madura United minus lima pemain yang dipanggil Timnas Indonesia.
Advertisement
Baca Juga
Lima pemain tersebut adalah Fachrudin Arianto, Greg Nwokolo, M. Ridho Jazuli, Andik Vermansah, dan Zulfiandi. Namun pelatih Madura United, Dejan Antonic mengaku tak gentar menghadapi fakta ini.
Soalnya, dia masih punya stok pemain yang bisa diandalkan seperti Asep Berlian, Fandri Imbiri, dan Engelbert Sani.
Sedangkan Persija melepas dua pemainnya ke Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa dan Novri Setiawan. Macan Kemayoran juga akan bermain dengan pemain pelapis karena akan bermain di Piala AFC.
Live streaming Madura United vs Persija di Piala Presiden 2019 akan dimulai pukul 15:30 WIB di Indosiar. Dapatkan link live streaming Madura United vs Persija di halaman berikutnya.
Â
Link Live Streaming
Untuk link live streaming Madura United vs Persija, silakan klik di sini.
Advertisement
Prakiraan Susunan Pemain
Madura United (4-3-3): M. Ridwan (K); Alfath, Jaimerson, Fandri Imbiri , Rendika Rama (B); Zah Rahan, Dane Milovanovic, Asep Berlian (T); Engelbert Sani, Stevan Racic, Alberto Goncalves (D)
Pelatih: Dejan Antonic
Persija Jakarta (4-3-3): Daryono (K); Ismed Sofyan, Ryuji Utomo, Steven Paulle, Dany Saputra (B); Ramdani Lestaluhu, Bruno Matos, Rohit Chan (T); Riko Simanjuntak, Silvio Escobar, Heri Susanto (D)
Pelatih: Ivan Kolev
Â