Sukses

Persib Akhiri Tren Negatif, Ini Harapan Ardi Idrus

Persib akhirnya finis di posisi ketiga Grup A usai kemenangan lawan Perseru Serui.

Liputan6.com, Bandung Bek sayap kiri Persib Bandung Ardi Idrus mensyukuri kemenangan 4-0  atas Perseru Serui di laga terakhir Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar di Stadion Si Jalak Harupat, Selasa (12/3/2019). Persib pun mengakhiri Piala Presiden 2019 di posisi ketiga klasemen.

Persib sebelumnya sudah memastikan tersingkir usai menelan dua kali kekalahan. Persib kalah 1-2 dari Tira Persikabo dan terjungkal 2-3 dari Persebaya.

"Bagi saya sangat bersyukur karena pertandingan terakhir kita menang. Ini bisa jadi modal kita untuk kompetisi 2019 dan masih ada Piala Indonesia," ujar Ardi menggambarkan isi hatinya seusai laga malam tadi.

Atas kemenangan tersebut, skuat asuhan Miljan Radovic ini akhirnya finis di posisi ketiga Grup A. Maung Bandung mengemas 3 poin hasil kemenangan dari laga pamungkas melawan Perseru.

"Kita tidak pernah menyerah, masih akan berbenah. Semoga Persib jadi lebih solid ke depannya," kata pemain asal Ternate itu.

 

2 dari 3 halaman

Mental Kuat

Bermain di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, empat gol Persib diborong Erwin Ramdani (53'), Ezechiel N'Douassel (68'), Henhen Herdiana (85') dan Frets Butuan (90').

Meski hasil pertandingan tidak meloloskan Persib, pelatih Miljan Radovic menyebut anak asuhnya menunjukkan mental baja.

"Mental pemain bagus dan luar biasa, saat laga kemarin kita main bagus tapi tidak gol. Hari ini bisa cetak banyak gol dan main bagus, bisa tiki-taka," kata Radovic usai pertandingan.

3 dari 3 halaman

Semakin Kenal Pemain

Lebih jauh pelatih berpaspor Montenegro ini mengatakan, Piala Presiden banyak memberikan pelajaran. Terutama terkait kesiapan pemain yang akan menghadapi kompetisi Liga 1 2019 pada Mei mendatang.

"Saya semakin tahu kekuatan Persib. Sebab saya kasih peluang semua pemain untuk tampil dan luar biasa," ujarnya.

 

Â