Liputan6.com, Jakarta Pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, memastikan timnya lebih termotivasi untuk berprestasi di Serie A setelah mereka berhasil mengalahkan Udinese 4-2, Senin dini hari WIB (18/3/2019).
"Tujuannya adalah untuk terus berjuang sampai akhir musim dan menjadikan kita tempat kedua," kata mantan pelatih AC Milan dan Chelsea itu, usai pertandingan di Stadio San Paolo.
Advertisement
Baca Juga
Selain itu, Ancelotti juga menyebut pertandingan perempat final Liga Europa melawan Arsenal juga akan membawa Napoli lebih bersemangat.
"Ini menggembirakan, tetapi pertandingan melawan Arsenal di Liga Eropa juga akan memotivasi kami karena para pemain ingin tampil baik di Serie A untuk terlibat dalam pertandingan itu," kata pelatih Napoli ini.
Kondisi Ospina
Pada bagian lain Ancelotti juga memberi kabar terbaru tentang kondisi kiper Napoli, David Ospina. Penjaga gawang pinjaman dari Arsenal ini mengalami cedera di kepala dan sempat dibawa ke rumah sakit setelah pingsan di lapangan.
“Staf medis telah menilai dia. Dia [Ospina] memang merasa lebih buruk saat pertandingan berlangsung," kata Ancelotti
Advertisement
Hasil Undian
Berdasarkan hasil undian UEFA di Nyon, Swiss, Napoli harus berjumpa Arsenal di babak perempat final Liga Europa
Arsenal pada awalnya akan menggelar laga kandang leg kedua melawan Napoli, tetapi jadwal itu dibatalkan UEFA untuk menghindari bentrokan dengan Chelsea, yang menjamu Slavia di pertandingan leg kedua mereka di London.