Liputan6.com, Milan - Gennaro Gattuso tidak keberatan dengan situasi kontraknya bersama AC Milan. Gattuso mengatakan akan senang menanti hingga akhir musim untuk pembicaraan kontrak baru.
Kontrak Gattuso dengan AC Milan sesungguhnya baru habis Juni 2021. Namun, dengan pencapaiannya di Liga Italia sejauh musim ini, tidak sedikit yang menilai Gattuso layak diganjar kontrak baru sekaligus naik gaji.
Advertisement
Baca Juga
"Hari ini bukan prioritas klub, saya juga tidak memikirkan masa depan saya atau dua tahun yang tersisa pada kontrak saya," kata Gattuso, seperti dilansir Tribal Football.
"Saya hanya berpikir tentang mencapai target yang sangat penting bagi klub, pemain dan berkembangnya saya sendiri," ungkap mantan pemain Timnas Italia ini.
Gattuso menjelaskan, dia baru akan memikirkan masa depannya setelah musim ini berakhir. Pria yang akrab disapa Rhino ini berhasrat meloloskan AC Milan ke Liga Champions musim depan.
Kekalahan Derby
"Kekalahan derby adalah pukulan, kekalahan yang membakar semangat, tetapi kami harus melihat ke depan. Kami berada di tempat pertama untuk Scudetto kami," terang Gattuso.
"Pada awal musim kami mengatakan bahwa Liga Champions adalah scudetto kami. Ada 10 pertandingan tersisa dan kami di sana," ucap pelatih berusia 41 tahun ini.
Advertisement
Peringkat 4
Saat ini I Rossoneri menduduki peringkat keempat klasemen sementara Liga Italia. AC Milan mendulang 51 poin dari 28 pertandingan.
Saksikan video pilihan di bawah ini