Liputan6.com, Jakarta CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, menyatakan nasib bomber andalan timnya, Marko Simic akan diputuskan empat hari lagi. Simic terlebih dahulu harus menjalani sidang di Australia.
Sebagaimana diketahui, Simic saat ini tengah tersandung masalah hukum di Australia. Ia diduga melakukan pelecehan seksual kepada seorang wanita.
Advertisement
Baca Juga
Kejadian itu terjadi di atas pesawat Garuda Indonesia ketika Persija akan menghadapi Newcastle Jets pada babak kualifikasi Liga Champions Asia (LCA) 2019.
Alhasil, Simic tak diizinkan keluar dari Australia sebelum persidangan selesai. Rencananya, sidang tersebut bakal berlangsung beberapa hari lagi.
“Opsi utama kami tetap mempertahankan Marko Simic untuk striker asing kami di Liga 1. Namun itu semua tergantung hasil sidang Simic pada 9 April mendatang,” ujar Ferry.
Mencari Pemain Naturalisasi
Sementara itu untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2019, Persija juga akan memperkuat skuatnya dengan mendatangkan beberapa pemain baru. Saat ini ada pemain baru yang sedang dijajaki oleh tim berjuluk Macan Kemayoran itu.
“Kami juga sedang mencari pemain lokal yang berkualitas. Selain itu kami juga sedang menjajaki satu pemain asing yang saat ini sedang menunggu proses naturalisasi rampung namun kami belum bisa menyebut siapa namanya,” kata Ferry.
Advertisement
Proses Naturalisasi
Lebih lanjut Ferry juga masih menunggu proses naturalisasi Silvio Escobar rampung. Jika selesai, mantan pemain Perseru Serui itu. dipastikan akan berstatus pemain lokal.
“Kami juga tetap menunggu proses naturalisasi Escobar selesai,” imbuhnya.
Sumber: bola.net